Premier League

Barcelona Terpincut Mason Greenwood, Manchester United Bisa Ketiban Untung

Manchester United akan mendapatkan 50 persen hasil penjualan Mason Greenwood yang menjadi target Barcelona.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 21 Februari 2025
Barcelona Terpincut Mason Greenwood, Manchester United Bisa Ketiban Untung
Mason Greenwood (X/fabrizoromanoz)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona dikabarkan kembali menghidupkan minat kepada penyerang muda asal Inggris, Mason Greenwood. Andai Greenwood jadi hengkang ke Barcelona, Manchester United akan ketiban untung.

Mason Greenwood bukanlah nama baru dalam jendela transfer Barcelona. Sebelumnya, striker 23 tahun itu sudah masuk dalam radar Barca ketika dalam masa peminjaman dari Manchester United ke Getafe.

Greenwood yang baru kembali bermain langsung tancap gas. Ia mendulang 10 gol dan 6 assist dalam 36 laga bersama Getafe.

Baca Juga:

Liga Europa: Real Sociedad Tidak Gentar Melawan Manchester United atau Tottenham Hotspur

Raphael Varane Ungkap Perbedaan Besar Real Madrid dengan Manchester United

Kabur Aja Dulu, 7 Pemain Tampil Lebih Baik setelah Pergi Meninggalkan Manchester United

Namun, ketika itu Barcelona punya prioritas lain. Akhirnya, Barca mengurungkan niat dan Mason Greenwood menuju Marseille.

Pindah ke Prancis tidak menghapus ketajaman Greenwood. Bahkan, sinar Greenwood justru makin berkilau. Dia telah mengkreasikan 14 gol hanya dalam 22 laga Ligue 1.

Catatan itu membuat Barcelona kembali jatuh hati. Give Me Sport melaporkan, Barcelona berencana menggaet Greenwood pada jendela transfer musim panas mendatang. Greenwood dianggap punya potensi menggantikan Robert Lewandowski di masa depan.

Mason Greenwood (X/MagicalRashford)

Manchester United Ketiban Untung

Keinginan Barcelona mendatangkan Greenwood jadi kabar baik untuk Manchester United. Sebab, The Red Devils dikabarkan berhak atas 50 persen hasil penjualan Greenwood di masa depan.

Sementara itu, masih belum diketahui apakah Marseille tertarik menjual Greenwood. Terlebih, Greenwood berstatus pemain baru pada musim ini. Ketika mendatangkan Greenwood, Marseille merogoh kocek hingga 26 juta euro.

Pada sisi lainnya, Mason Greenwood diprediksi tidak akan menutup pintu untuk Barcelona. Sebab, pindah ke Barca merupakan peningkatan karier.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Masa Lalu Greenwood

Karier Mason Greenwood sempat bermasalah dengan munculnya tuduhan kekerasan kepada sang kekasih. Akibatnya, Manchester United mengeluarkan Greenwood dari dalam skuad. Man United juga enggan menarik kembali Greenwood karena tekanan yang tinggi.

Kini, masalah tersebut sudah jernih. Hasil penyelidikan mengatakan Greenwood tidak bersalah. Sang striker pun kembali menata masa depannya.

Mason Greenwood Breaking News Manchester United Barcelona
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Bagikan