Bangkitkan Motivasi Tim, Juventus Pernah Incar Mauro Icardi Sebelum Boyong Cristiano Ronaldo
BolaSkor.com - Direktur olahraga Juventus, Fabio Paratici, mengungkapkan pernah menjadikan penyerang Inter Milan, Mauro Icardi, sebagai pemain impian sebelum pada akhirnya mendatangkan Cristiano Ronaldo. Bianconeri melakukan hal itu untuk memotivasi tim.
Juventus mendominasi Serie A dalam beberapa tahun terakhir. Namun, La Vecchia Signora belum berhasil mewujudkan mimpi menyabet gelar Liga Champions.
Untuk mewujudkan mimpi itu, Juventus menggaet Cristiano Ronaldo dari Real Madrid. Ternyata, sebelumnya, Mauro Icardi yang menjadi incaran utama La Vecchia Signora.
"Kami mengadakan pertemuan itu pada awal Juni. Saya sudah memikirkan tentang kepergian Gianluigi Buffon, tim yang telah memenangi tujuh gelar Serie A dan tersingkir di Liga Champions. Jadi, sesuatu harus dilakukan untuk memotivasi tim," ulas Paratici seperti dilaporkan Gazzetta dello Sport.
Baca juga:
Inter Milan Tak Khawatir dengan Perpanjangan Kontrak Mauro Icardi
Mauro Icardi Mandul, Luciano Spalletti Salahkan Petinggi Inter Milan
"Saya bertemu dengan Andrea Agnelli dan Pavel Nedved, kami semua sepakat. Kami harus memberi kejutan kepada seluruh tim. Kejutan positif yang dapat memproyeksikan Juventus pada batas-batas tertentu."
Mauro Icardi memang menjadi satu di antara penyerang paling berbahaya di Serie A. Bomber tim nasional Argentina tersebut menjadi top skorer pada musim lalu.
"Ada dua cara untuk memotivasi tim. Cara pertama? Itu dengan membeli Mauro Icardi dan melepaskan kegagalan yang luar biasa. Atau, kami bisa merekrut Cristiano Ronaldo," papar Paratici.
Juventus akan menghadapi Frosinone dalam pertandingan pekan ke-24 Serie A 2018-2019, di Stadion Allianz, Sabtu (16/2). Selanjutnya, skuat asuhan Massimiliano Allegri tersebut akan melawat ke markas Atletico Madrid pada laga 16 besar Liga Champions.
Johan Kristiandi
17.724
Berita Terkait
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester City vs Borussia Dortmund
Link Streaming Borneo FC vs Dewa United Banten FC 5 November 2025, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Kamis 6 November 2025
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Etihad Stadium Angker untuk Tim Jerman