Banderol Lionel Messi Tak Kurang dari Rp12 Triliun
BolaSkor.com - Isu hengkang Lionel Messi dari Barcelona tengah jadi topik hangat di dunia saat ini. Megabintang asal Argentina dikabarkan meminta langsung kepada manajemen Barca untuk melepasnya dengan mengajukan permintaan transfer.
Kabar permintaan transfer pemain berusia 33 tahun membuat geger media sosial. Pasalnya Messi bukan sekedar pesepak bola profesional, melainkan superstar sepak bola yang sudah memenangi enam Ballon d'Or dan membela Barca sejak 2004.
Messi disinyalir berkeinginan bereuni dengan mantan pelatihnya di Barcelona, Pep Guardiola di Manchester City. Kabar kepergiannya muncul menyusul kekalahan 2-8 Barcelona dari Bayern Munchen di Liga Champions.
Kekalahan itu mengindikasikan krisis yang terjadi di Barcelona. Terlebih menurut isu yang dimuat Marca, Messi kesal setelah berbicara dengan pelatih baru, Ronald Koeman yang menilainya tak lagi punya keistimewaan di Barcelona.
Baca Juga:
Barcelona Diminta Tak Halangi Kepergian Lionel Messi
Menguak Alasan di Balik Keputusan Lionel Messi Ingin Tinggalkan Barcelona
Heboh, Lionel Messi Ingin Putus Kontrak dengan Barcelona dan Pergi ke Manchester City
Selagi rumor itu beredar kencang di Eropa mantan Presiden Barcelona, Joan Gaspart menilai Messi tak bisa seenaknya pergi dari klub karena ia memiliki kontrak hingga 2021. Jikalau pun pergi banderol sang pemain tak kurang dari 700 juta euro atau sekira Rp12 triliun.
"(Messi) tak bisa pergi. Dia baru bisa pergi pada 2021. Saya telah melihat kontraknya dan sudah sangat jelas. Klausulnya berakhir pada Juni (2021) dan tidak ada kata kembali lagi," ucap Joan Gaspart, eks Presiden Barcelona dilansir dari Marca.
"Saya lebih suka dia pergi tahun depan dengan gratis ketimbang sekarang kurang dari 700 juta euro. Klub yang memimpin, bukan pemain, klub yang membayar pemain. Dan itu bukan masalah uang, namun ada kontrak yang telah ditandatangani. Itu saja."
Gaspart juga memercayai prinsip klub lebih besar dari pemain mana pun, tak terkecuali meski dia megabintang seperti Lionel Messi.
"Saya sangat mencintai Messi, tapi saya lebih mencintai Barcelona. Biarlah klausulnya dibayar. Mereka melakukannya pada saya suatu malam secara kejam dengan (Luis) Figo dan saya melakukan hal yang sama dengan Rivaldo, karena saya mencintai Barcelona. Dan ini sama," tambah Gaspart.
"Ada klausul 700 juta euro dan kontrak ditandatangani untuk memenuhinya. Saya mengerti ada tekanan dari orang lain agar dia pergi, tapi jika saya adalah Presiden Barcelona maka saya tidak akan menegosiasikan (berapa) euro."
"Jika Messi pergi kurang dari klausulnya maka itu akan lebih memalukan daripada (kekalahan) 2-8. Dan Messi tidak boleh lupa bahwa para penggemar mencintai Barcelona lebih dari pemain. Dan jika Messi pergi tahun depan, ya, sial, dia berusia 34 tahun," urai Gaspart.
Arief Hadi
16.195
Berita Terkait
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas