Badai Cedera Arsenal Belum Berhenti, Riccardo Calafiori Akan Absen Tiga Pekan


BolaSkor.com - Badai cedera belum berhenti menghantam Arsenal. Kali ini The Gunners harus kehilangan Riccardo Calafiori yang mengalami cedera lutut saat memperkuat Italia.
Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) mengumumkan bahwa Calafiori akan absen pada pertandingan kedua perempat final UEFA Nations League melawan Jerman setelah mengalami cedera lutut pada pertandingan pertama.
Calafiori telah resmi dikembalikan ke Arsenal. Bek berusia 21 tahun itu mengalami cedera lutut kiri setelah terpeleset di waktu tambahan saat Italia kalah 1-2 dari Jerman, Jumat (21/3) dini hari WIB.
Baca Juga:
Liga Champions: Para Pemain Arsenal Penasaran dengan Real Madrid
Arsenal Siap Buka Pembicaraan Kontrak Baru dengan Bukayo Saka
Mantan Kapten Arsenal Ragukan Kemampuan Mikel Arteta Tangani Pemain Besar

"Riccardo Calafiori, telah menjalani tes untuk cedera terkilir pada lutut kirinya yang dideritanya saat pertandingan melawan Jerman, telah dinyatakan tidak dapat tampil pada pertandingan kedua dan akan kembali ke klub asalnya,” demikian pernyataan FIGC.
Bisa Absen Dua hingga Tiga Pekan
Gianluca di Marzio dari Sky Italia melaporkan tim medis Italia meyakini Calafiori menderita kerusakan ligamen kolateral tingkat satu dan dua di lututnya. Cedera seperti itu bisa membuatnya absen selama dua hingga tiga minggu.
Calafiori sebelumnya telah menghabiskan 15 laga di pinggir lapangan musim ini karena mengalami cedera. Masalah lutut kirinya memang bukan hal yang baru bagi Calafiori.
Dia pernah mengalami cedera parah saat berusia 16 tahun. Saat itu dia mengalami robek pada ligamen lututnya dan dikhawatirkan akan kesulitan untuk berjalan.
Calafiori, yang bergabung dengan Arsenal dari Bologna pada Juli, mengalami sejumlah cedera musim ini termasuk cedera lutut serupa, yang memaksa pemain berusia 22 tahun itu absen dalam sembilan pertandingan Premier League.
Arsenal akan berharap bahwa cedera yang dialami Calafiori hanyalah cedera ringan. Hal ini mengingat stok pemain The Gunners saat ini masih tipis.
Arsenal sudah dipastikan tidak bisa memainkan Kai Havertz, Gabriel Jesus, dan Takehiro Tomiyasu yang harus absen di sisa musim ini.
Sementara Bukayo Saka diharapkan untuk kembali bermain menjelang pertandingan melawan Real Madrid di perempat final Liga Champions. Namun Saka tidak bermain sejak Desember setelah mengalami cedera hamstring serius.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.362
Berita Terkait
Kaesang Pangarep Tetap Jadi Owner Persis Solo, Keponakan Jokowi Masuk Dewan Komisaris

Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Menang Telak atas PSBS di Maguwoharjo

Resmi Dikukuhkan dan Dilepas untuk Asian Youth Games dan Islamic Solidarity Games 2025, Tim Indonesia Siap Bertarung

Mentalitas Pemain Arsenal, Declan Rice: Inggris Harus Membidik Target Juara Piala Dunia 2026

Erick Thohir Persilakan Atlet Berangkat Mandiri ke SEA Games 2025: Tapi Belum Tentu Dapat Bonus
Dua Kali Kalah di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ranking FIFA Timnas Indonesia Disalip Malaysia

Link Streaming PSBS Biak vs Persib Bandung Jumat 17 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Perkuat Sinergi dengan Jurnalis, I League Kembali Dukung Media Cup 2025

Prediksi dan Statistik Barcelona vs Girona: Saatnya Reset

Persib Pincang Lawan PSBS Biak, Dua Pemain Andalan Absen
