Liga Champions: Para Pemain Arsenal Penasaran dengan Real Madrid

Arsenal akan menghadapi Real Madrid di perempat final Liga Champions.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 19 Maret 2025
Liga Champions: Para Pemain Arsenal Penasaran dengan Real Madrid
Arsenal (x/Arsenal)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Perempat final Liga Champions 2024-2025 baru akan dimainkan pada awal April mendatang, namun, para pemain Arsenal sudah 'kepo' atau penasaran dengan lawan mereka yang notabene juara bertahan, Real Madrid.

Leg pertama akan dimainkan di Emirates Stadium pada 9 April 2025 dini hari WIB, sedangkan leg dua dihelat di Santiago Bernabeu pada 17 April 2025 dini hari WIB.

Madrid mencapai perempat final usai menyingkirkan Atletico Madrid via drama adu penalti di leg dua 16 besar, sedangkan Arsenal melalui hadangan PSV Eindhoven dengan agregat gol total 9-3.

Baca Juga:

Arsenal Siap Buka Pembicaraan Kontrak Baru dengan Bukayo Saka

Tekuk Chelsea 1-0, Arsenal Jaga Rekor Bagus Lawan Enam Tim Besar Premier League

Hasil Premier League: Tekuk Chelsea 1-0, Arsenal Perpanjang Rekor Unbeaten

Kendati kedua tim pernah bertemu di masa lalu, kondisi kini berbeda dengan skuad dan era yang tak lagi sama. Tak ayal para pemain Arsenal penasaran dengan Madrid dan bertanya kepada gelandang asal Spanyol, Mikel Merino

Aura Real Madrid

Mikel
Mikel Merino (Laman Resmi Premier League)

Pernah bermain di Real Sociedad dan memenangi Euro 2024 dengan timnas Spanyol, Merino bercerita bagaimana rekan setimnya di Arsenal bertanya soal Madrid dan Santiago Bernabeu, juga soal DNA Eropa Madrid yang kerapkali melakukan comeback.

"Mereka (pemain Arsenal) bertanya kepada saya seperti apa stadionnya, seperti apa atmosfernya, apakah aura yang menyelimuti Real Madrid di Liga Champions dan kebangkitan mereka benar adanya," tutur Merino kepada stasiun radio Spanyol Onda Cero.

"Dan tentu saja, ketika mereka telah melakukannya berkali-kali, begitulah citra yang dimiliki orang-orang terhadap mereka."

Merino juga menjawab soal tim favorit yang akan lolos di antara Arsenal dan Madrid.

"Berbicara tentang tim favorit sangatlah sulit karena Liga Champions menunjukkan kepada Anda bahwa detail membuat perbedaan. Ada tiga atau empat tim yang dapat dianggap sebagai tim favorit, tetapi Anda tidak dapat memilih hanya satu," imbuh Merino.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Mikel Merino Arsenal Madrid Real Madrid Liga Champions
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.323

Berita Terkait

Spanyol
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Raja Eropa dengan 15 titel Liga Champions, Real Madrid, layak kalah saat melawan Benfica dan kini tersingkir dari delapan besar fase liga.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Inggris
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, berharap The Blues dapat bertahan lama di Liga Champions setelah menembus 16 besar pasca menang 3-2 atas Napoli.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Liga Champions
Liga Champions: Drama di Lisbon, Kiper Benfica Ciptakan Momen Magis dan Singkirkan Real Madrid dari Delapan Besar
Benfica lolos dramatis menjaga asa lolos ke fase gugur Liga Champions melalui kemenangan 4-2 atas Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions: Drama di Lisbon, Kiper Benfica Ciptakan Momen Magis dan Singkirkan Real Madrid dari Delapan Besar
Italia
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Perjalanan juara bertahan Serie A, Napoli, di Liga Champions musim ini berakhir dini usai kalah 2-3 lawan Chelsea. Rekor buruk Antonio Conte pun berlanjut.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Benfica vs Real Madrid, Kick-off Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung dan link live streaming laga Liga Champions Benfica vs Real Madrid di Estadio da Luz.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Benfica vs Real Madrid, Kick-off Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Napoli vs Chelsea, Bertanding Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga Liga Champions Napoli vs Chelsea di Stadio Diego Armando Maradona.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Napoli vs Chelsea, Bertanding Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Bagikan