Awal Mula Julukan Cacing Melekat di Wahyu Widayat Jati
BolaSkor.com - Asisten pelatih tim nasional basket Indonesia, Wahyu Widayat Jati, punya panggilan unik yakni Cacing. Julukan itu sembarang melekat padanya.
Ada alasan khusus mengapa Wahyu dipanggil Cacing. Awalnya, itu ejekan karena Wahyu makan banyak, tetapi tidak pernah gemuk.
"Julukan sudah sejak SMA saat saya latihan di Mitra Guntur. Saya dulu kurus, makan banyak tapi tetap kurus dibilang anak-anak saya cacingan," ujar Cacing.
“Saya dulu juga bisanya cuma defense dan rebound saja," imbuh Cacing mengacu kepada gaya permainan pebasket NBA, Dennis Rodman.
Baca Juga:
Olimpiade Tokyo 2020: Kalahkan Meksiko, Brasil Melaju ke Final
Setelah menjadi pebasket profesional, tubuh Cacing justru berkembang. Terutama saat membela Satria Muda.
Dari bocah kurus yang doyan makan, cacing berveolusi menjadi pria berotot. Bahkan, cacing pernah menjadi sampul majalah pria.
“Tak tahu mengapa, mungkin karena latihan lebih berat dan saya jadi makan lebih banyak lagi," ujar Cacing.
"Saya mulai rajin latihan membentuk otot tubuh setelah berkenalan dengan Ade Rai dan komunitas binaraga lainnya pada tahun 2003," kenang Cacing.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes