Atalanta Vs Juventus: Gasperini Dianggap Cocok Gantikan Pirlo
BolaSkor.com - Mantan pemain Juventus, Raffaele Palladino, menilai Gian Piero Gasperini adalah pelatih yang cocok menggantikan Andrea Pirlo sebagai juru taktik Bianconeri. Menurut Palladino, Gasperini memiliki segalanya untuk menjadi pelatih Juve.
Andrea Pirlo berada di ujung tanduk setalah Juventus tertinggal 12 poin dari pemuncak klasemen sementara, Inter Milan. Dengan kondisi seperti saat ini, Juve terancam gagal mempertahankan gelar.
Bahkan, Juventus juga belum aman pada posisi zona Liga Champions. Juventus hanya berjarak tiga poin dari peringkat kelima, Napoli.
Walhasil, mulai banyak pelatih yang dikaitkan akan menggantikan Pirlo. Satu di antaranya adalah Gian Piero Gasperini.
Baca Juga:
Buang Jersey Juventus ke Tanah, Cristiano Ronaldo Lolos dari Sanksi
Ban Kapten yang Dibuang Ronaldo Bisa Selamatkan Nyawa Anak Kecil
Lempar Ban Kapten, Cristiano Ronaldo Dikritik Legenda Juventus
"Gasperini memiliki metodenya sendiri dan kepribadian yang kuat. Dia memaksakan dirinya ketika bergabung dengan klub baru," kata Palladino kepada Gazzetta dello Sport.
Gasperini pernah melatih Palladino di Crotone dan di tim junior Juventus. "Saya pikir dia akan menjadi pelaih ideal untuk pemain seperti Federico Chiesa dan Dejan Kulusevski," lanjutnya.
"Saya mengatakan hal yang sama selama enam hingga tujuh tahun. Gasperini siap untuk Juventus."
"Gaya bermainnya modern dan akan sempurna untuk banyak penggawa Juventus. Gasperini tahu lingkungan dengan sangat baik dan memiliki segalanya untuk sukses di klub seperti Juventus," ulasnya.
Gasperini menghabiskan hampir 10 tahun sebagai pelatih tim junior Juventus. Kemudian, Gasperini ditunjuk sebagai pelatih Atalanta pada 2016. Dalam empat musim terakhir, Gasperini membawa La Dea menembus empat besar.
Menariknya, Gasperini bisa mencuri perhatian Juventus ketika kedua tim saling berhadapan pada laga lanjutan Serie A, Minggu (18/4). Pada duel tersebut, Atalanta bertindak sebagai tuan rumah.
Johan Kristiandi
18.285
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat