Lempar Ban Kapten, Cristiano Ronaldo Dikritik Legenda Juventus

Legenda Juventus yang mengkritik sikap Ronaldo adalah Alessandro Del Piero.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 31 Maret 2021
Lempar Ban Kapten, Cristiano Ronaldo Dikritik Legenda Juventus
Cristiano Ronaldo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Insiden marahnya Cristiano Ronaldo hingga melempar ban kapten turut disoroti Alessandro Del Piero. Legenda Juventus tersebut menilai aksi yang dilakukan CR7 sangat berlebihan.

Insiden kemarahan Ronaldo terjadi saat Tim Nasional Portugal bermain imbang 2-2 kontra Serbia pada kualifikasi Piala Dunia 2022, akhir pekan lalu. Pemain berusia 36 tahun itu kecewa karena golnya di masa injury time tak disahkan wasit.

Ronaldo memprotes keras keputusan wasit karena yakin bola lebih dulu melewati garis gawang sebelum disapu Stefan Mitrovic. Teknologi VAR kebetulan tidak digunakan dalam pertandingan ini.

Baca Juga:

Cetak Gol Kontra Luksemburg, Cristiano Ronaldo Semakin Dekat dengan Rekor

Gol Ronaldo Dianulir, Sang Wasit Akui Salah dan Minta Maaf

Bersikap Emosional, Cristiano Ronaldo Masih Kapten Timnas Portugal

Cristiano Ronaldo

Awalnya Ronaldo melakukan protes kepada hakim garis meski pertandingan masih berjalan. Karena aksi tersebut, wasit kemudian mengganjarnya dengan hukuman kartu kuning.

Tak lama kemudian, Ronaldo memilih keluar lapangan menuju lorong ruang ganti meski pertandingan belum benar-benar berakhir. Ia juga sempat melepas ban kapten dan melemparnya ke tanah.

Aksi Ronaldo melempar ban kapten sempat mengundang pro kontra di Portugal. Sejumlah pihak menilai sang megabintang tidak menghormati negaranya.

Ronaldo kemudian menjawab tudingan tersebut dengan sebuah pesan di Instagram. Ia melakukan hal tersebut justru karena merasa Portugal dicurangi.

Del Piero mengaku maklum dengan kesalnya Ronaldo terkait insiden tersebut. Namun ia menilai tidak sepantasnya salah satu pemain terbaik dunia kehilangan kontrol di lapangan.

“Ini adalah reaksi berlebihan. Dia seharusnya tidak bertindak seperti ini, dengan cara itu, "kata Del Piero kepada ESPN.

"Tidak apa-apa untuk marah dan membicarakannya dengan wasit. Namun melempar ban kapten dan berjalan seperti itu terlalu berlebihan bagi seseorang yang merupakan kapten tim dan mewakili sosok ikonik seperti dia."

“Saya juga memahami momen, pentingnya pertandingan dan juga ambisi pribadi yang dia berikan dalam semua yang dia lakukan," tambahnya.

Respons Ronaldo

Ronaldo menyadari aksinya tersebut telah menjadi sorotan dunia. Namun ia memberikan respons dengan cara elegan.

Ronaldo menyumbang satu gol saat Portugal mengalahkan Luksemburg dengan skor 3-1, Rabu (31/3) dini hari WIB. Kontribusi tersebut membuatnya kian dekat untuk memecahkan rekor top skorer sepanjang masa di level internasional milik Ali Daei.

Cristiano Ronaldo Timnas Portugal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Liga Indonesia
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Menurut Mauricio Souza, insiden keributan di akhir laga Arema FC vs Persija tidak boleh terulang.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Liga Indonesia
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Persija melakukan remontada di kandang Arema FC.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Nonton live Sunderland vs Arsenal dini hari ini pekan ke-11 Premier League 2025/2026. Arsenal datang dengan 10 kemenangan beruntun, tapi Sunderland siap bikin kejutan. Cek link streaming resmi dan jadwal siaran langsungnya di sini sebelum kick-off.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Kedua tim bermain imbang 2-2.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Lainnya
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Deflie Tim Indonesia berisikan 11 personel yang terdiri dari atlet, pelatih, ofisial, tim headquarter, dan dipimpin langsung oleh Chef de Mission (CdM) Endri Irawan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Persis Solo bermain imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Bagikan