Arsenal 4-2 Leeds, Kontrasnya Statistik Aubameyang dengan Willian

Pierre-Emerick Aubameyang disanjung, Willian dikritik warganet.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 15 Februari 2021
Arsenal 4-2 Leeds, Kontrasnya Statistik Aubameyang dengan Willian
Pierre-Emerick Aubameyang (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal meraih kemenangan dengan skor 4-2 di pekan 24 Premier League melawan Leeds United di Emirates Stadium, Minggu (14/02) malam WIB. Dua nama jadi sorotan dari laga itu: Pierre-Emerick Aubameyang dan Willian.

Tiga gol Arsenal lahir dari hat-trick Aubameyang (13' 41' penalti dan 47') dan Hector Bellerin (45'), sementara dua gol balasan Leeds besutan Marcelo Bielsa datang dari Pascal Struijk (58') dan Helder Costa (69').

Kemenangan itu tak banyak mengubah posisi di klasemen. Arsenal masih di papan tengah (peringkat 10) dengan raihan 34 poin dari 24 laga, sementara Leeds tepat di bawah mereka dengan koleksi 32 poin.

Baca Juga:

Buat Apa Penguasaan Bola jika Tak Mampu Cetak Gol, Arsenal

Arsenal 4-2 Leeds United: Aubameyang Trengginas dengan Cetak Hattrick

Kebahagiaan Arsenal hanya Sebatas Lolos Liga Europa

Gol penalti Pierre-Emerick Aubameyang

"Jika ada tim di Premier League yang Anda tahu akan berlari selama 90 menit, itu adalah Leeds," tutur Bellerin di laman resmi Arsenal.

"Kami melakukannya dengan sangat baik untuk mencetak gol langsung dari awal laga tapi kemudian kami kebobolan bola mati. Itu adalah sesuatu yang kami tahu mereka sangat kuat dan kami harus lebih berhati-hati dengan itu."

"Kemudian kami kebobolan satu gol lagi dan meskipun Anda masih unggul dua gol, Anda berusaha mempertahankan kotak sebanyak yang Anda bisa dan memastikan mereka tidak mendapatkan satu gol lagi."

Terpenting Arsenal menang dan Aubameyang menemukan kembali ketajamannya mencetak gol. Striker timnas Gabon menorehkan hat-trick pertamanya di Premier League sejak gabung Arsenal pada Januari 2018.

Aubameyang jadi pemain pertama Arsenal yang menorehkannya setelah Aaron Ramsey (kini di Juventus) pada 2018. Pemain berusia 31 tahun kini juga telah mencetak 200 gol di antara lima liga top Eropa.

"(Saya) senang, sangat bahagia," kata Aubameyang kepada Sky Sports. "Anak-anak saya akan senang karena mereka akan mendapatkan (bola laga). Saya senang dengan penampilannya. Saya tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit, mereka tidak pernah menyerah."

"Hat-trick sangat berarti bagi saya. Saya adalah pria yang selalu bekerja keras. Ini merupakan masa-masa sulit bagi saya. Semua orang memberikan banyak cinta kepada saya, ibu dan keluarga saya. Saya harus mengucapkan terima kasih. Anda kepada semua orang di klub dan para penggemar."

Willian

Bertolak belakang dengan pujian fans kepada Aubameyang yang notabene kapten tim, Willian yang masuk dari bangku cadangan justru dikritik. Dia kehilangan penguasaan bola lima kali dari 10 sentuhan bola sejak masuk di menit 62.

Statistik itu mempertegas kesulitan Willian bermain di Arsenal sejak datang dari Chelsea. Ironisnya, Emile Smith-Rowe yang digantikan Willian di laga yang sama kehilangan penguasaan bola lima kali selama 62 menit dia bermain (angka yang sedikit).

Breaking News Arsenal Premier League Pierre-Emerick Aubameyang
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bagikan