Arema FC Layak Menang atas PSS meski dari Penalti
BolaSkor.com - Arema FC akhirnya sukses menjawab ekspektasi untuk mengamankan poin penuh, saat menghadapi PSS Sleman. Arema FC meraih 3 poin hasil kemenangan 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Sabtu (30/9).
Tim Singo Edan pun kembali ke trek kemenangan setelah rekor tak terkalahkan selama 4 partai terakhir terhenti saat dilumat Persebaya Surabaya 1-3. Kini, Arema FC membuka kans untuk keluar dari zona degradasi meski tetap berada di urutan 16 klasemen Liga 1 dengan 13 poin.
"Semua tahu, tim ini sedang butuh poin agar posisi segera lebih baik. Akhirnya, semua pemain mampu memberikan permainan terbaik," puji Pelatih Arema FC, Fernando Valente saat sesi jumpa pers.
Baca Juga:
Satu Tahun Tragedi, Stadion Kanjuruhan Mulai Dipugar Menuju Standar Internasional
Tragedi Kanjuruhan, Hutang Darah Kebangkitan Sepak Bola Indonesia
Spirit tinggi untuk menang itu sebenarnya juga diusung oleh PSS Sleman. Sehingga cukup wajar, jika jalannya pertandingan berlangsung keras dan hujan kartu di lapangan.
Bangkit Sanjaya selaku wasit, bahkan mencabut sampai 13 kartu kuning, 5 diantaranya untuk Arema FC. Sedangkan 8 kartu kuning sisanya beserta 1 kartu merah diterima pemain PSS Sleman.
"Bagusnya, pemain sudah bisa belajar dan mengontrol (tensi) permainan lebih baik. Ketika pertandingan penuh dengan tekanan seperti ini, tentu semua kemungkinan bisa terjadi," beber Valente.
Fernando Valente juga tak pusing dengan anggapan Arema FC bisa mengalahkan PSS dari penalti. Dalam pertemuan itu, Gustavo Almeida mencetak brace penalti pada menit 45 dan 85.
"Kami percaya pada proses yang dijalani tim setiap hari (termasuk penalti). Selamat kepada pemain, yang telah mengalami peningkatan dari hasil sebelumnya," tuntas pelatih asal Portugal itu. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.881
Berita Terkait
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta