Arema FC Genjot Fisik Pemain di Pantai
BolaSkor.com - Arema FC terus memantapkan persiapan tim jelang berlaga di kompetisi Liga Indonesia musim 2023/2024. Kali ini, Tim Singo Edan mencari suasana baru dalam menggelar program latihan fisik.
Arema FC kemudian memilih Pantai Ngantep, yang menjadi salah satu kawasan wisata di Kabupaten Malang. Selama 3 jam, Dendi Santoso dkk melahap menu latihan khusus fisik pada Sabtu (27/5).
Pada latihan itu, sesi dipimpin oleh Joko Susilo yang bertugas menggantikan I Putu Gede. Situasi ini menyusul absennya Putu karena mengikuti lanjutan kursus kepelatihan AFC Pro selama satu pekan ini.
"Latihan ini memang bertujuan untuk meningkatkan kondisi fisik pemain. Secara perlahan, diharapkan kebugaran fisik pemain mencapai level terbaik saat kompetisi nanti," ucap Joko Susilo.
Baca Juga:
Gustavo Almeida Tertarik ke Arema FC Berkat Kolega di Liga Indonesia
Arema FC Resmi Umumkan Gustavo Almeida sebagai Pemain Asing Pertama
Selain itu, pengalihan lokasi dari yang biasanya di lapangan, bertujuan untuk kembali menyegarkan pemain. Hal ini juga dinilai penting karena sisi psikologis berperan sama sentralnya dalam sepak bola.
"Iya, latihan di pantai ini sekaligus refreshing. Metode ini melanjutkan latihan di (wisata kebun raya) Purwodadi Pasuruan (20/5) kemarin dan ada kemungkinan terus dilakukan tiap pekan," bilang Joko Susilo.
Tak hanya pelatih kepala saja yang absen dalam sesi latihan di tepi pantai itu, tapi juga pemain. Evan Dimas absen karena masih fokus memulihkan cedera, sementara Gustavo Almeida mesti menjalani program pemulihan kebugaran terpisah dari tim karena baru datang dari Brasil. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang