Arema FC Dukung Dua Pemainnya Menempuh Kursus Kepelatihan
BolaSkor.com - Arema FC menyatakan dukungan secara penuh terhadap keinginan dua pemainnya menempuh kursus kepelatihan, yaitu Hendro Siswanto dan Johan Alfarizi. Ini merupakan keputusan bekal untuk meniti karier sebagai pelatih sepak bola di masa depan.
"Kami tidak ada masalah. Klub juga tidak bisa melarang keinginan mereka untuk menjadi pelatih (setelah gantung sepatu nanti)," ujar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Di sisi lain, jadwal lanjutan kompetisi Liga 1 2020/2021 yang direncanakan bergulir 1 Februari 2021, belum jelas tanggalnya. Sementara jadwal kursus kepelatihan lisensi C AFC bagi Hendro Siswanto maupun Johan Alfarizi sudah ditentukan pada Januari 2021.
Baca Juga:
Hujan Gol Warnai Laga Arema Legend Vs Persebaya Legend
Brent Griffiths, Bek yang Buat Arema FC Trauma Rekrut Pemain Australia
"Mereka akan mengikuti (kursus kepelatihan) itu mulai tanggal 14 sampai 31 Januari," imbuh manajer kelahiran Madiun tersebut.
Tim Singo Edan juga mengaku tidak masalah dari sisi teknis. Seperti diketahui, Hendro Siswanto nyaris tak tergantikan di posisi gelandang bertahan, begitu juga Johan Alfarizi sebagai bek kiri.
"Sudah komunikasi dengan tim pelatih, tidak ada masalah. Kalau toh jadwal Liga 1 dimajukan (dari Februari), mereka paling hanya absen satu sampai dua pertandingan saja," pungkas Ruddy. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang