Antonio Conte Tak Restui Transfer Sandro Tonali ke Inter Milan

Conte ingin Inter membeli pemain berpengalaman ketimbang wonderkid dengan harga selangit.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 29 Agustus 2020
Antonio Conte Tak Restui Transfer Sandro Tonali ke Inter Milan
Sandro Tonali (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kepindahan Sandro Tonali ke Inter Milan terancam batal. Antonio Conte selaku pelatih La Beneamata kabarnya tidak merestui pembelian gelandang berusia 20 tahun itu.

Tonali merupakan salah satu wonderkid yang bersinar pada Serie A 2019-2020. Meski gagal menyelamatkan Brescia dari ancaman degradasi, ia mampu menarik minat klub-klub besar Eropa.

Inter sempat disebut memenangi perburuan untuk mendapatkan Tonali. Padahal sejumlah klub besar seperti Manchester United, Chelsea, Juventus, dan AC Milan juga ikut bersaing.

Baca Juga:

Bos Inter Milan Cari Sponsor untuk Biayai Transfer Lionel Messi

Selain Duo Milan, Manchester United Juga Incar Sandro Tonali

Emerson Palmieri Kemahalan, Inter Milan Beralih ke Aleksandar Kolarov

Antonio Conte

Anehnya kesepakatan perekrutan Tonali tak kunjung diumumkan Inter. Padahal musim 2020-2021 akan segera bergulir.

Dilansir La Gazzetta dello Sport, transfer Tonali telah dibatalkan Inter. Keputusan itu diambil tak lama setelah manajemen memberi kepercayaan Conte untuk bertahan di kursi pelatih.

Conte kabarnya meminta Inter untuk membeli pemain berpengalaman ketimbang wonderkid dengan harga selangit. Tiga pemain yang jadi bidikannya adalah Aleksandar Kolarov, Arturo Vidal, dan N'Golo Kante.

Keputusan Inter menggantung nasib Tonali membuat Brescia geram. Sang presiden, Massimo Cellino siap menawarkan bintangnya tersebut ke tim lain.

“Beppe Marotta selalu mengonfirmasi minat kuat yang dimiliki Inter untuk Tonali, jadi saya berusaha menghindari negosiasi dengan klub lain, termasuk dari luar negeri. Namun, anak ini perlu tahu seperti apa masa depannya," kata Cellino.

Kini Milan menjadi kandidat terkuat untuk mendapatkan Tonali. Rossoneri kabarnya ingin meminjam lebih dulu sebelum membelinya secara permanen musim depan.

Sandro Tonali Inter Milan Antonio Conte Brescia Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Bagikan