Antonio Conte Tak Restui Transfer Sandro Tonali ke Inter Milan
BolaSkor.com - Kepindahan Sandro Tonali ke Inter Milan terancam batal. Antonio Conte selaku pelatih La Beneamata kabarnya tidak merestui pembelian gelandang berusia 20 tahun itu.
Tonali merupakan salah satu wonderkid yang bersinar pada Serie A 2019-2020. Meski gagal menyelamatkan Brescia dari ancaman degradasi, ia mampu menarik minat klub-klub besar Eropa.
Inter sempat disebut memenangi perburuan untuk mendapatkan Tonali. Padahal sejumlah klub besar seperti Manchester United, Chelsea, Juventus, dan AC Milan juga ikut bersaing.
Baca Juga:
Bos Inter Milan Cari Sponsor untuk Biayai Transfer Lionel Messi
Selain Duo Milan, Manchester United Juga Incar Sandro Tonali
Emerson Palmieri Kemahalan, Inter Milan Beralih ke Aleksandar Kolarov
Anehnya kesepakatan perekrutan Tonali tak kunjung diumumkan Inter. Padahal musim 2020-2021 akan segera bergulir.
Dilansir La Gazzetta dello Sport, transfer Tonali telah dibatalkan Inter. Keputusan itu diambil tak lama setelah manajemen memberi kepercayaan Conte untuk bertahan di kursi pelatih.
Conte kabarnya meminta Inter untuk membeli pemain berpengalaman ketimbang wonderkid dengan harga selangit. Tiga pemain yang jadi bidikannya adalah Aleksandar Kolarov, Arturo Vidal, dan N'Golo Kante.
Keputusan Inter menggantung nasib Tonali membuat Brescia geram. Sang presiden, Massimo Cellino siap menawarkan bintangnya tersebut ke tim lain.
“Beppe Marotta selalu mengonfirmasi minat kuat yang dimiliki Inter untuk Tonali, jadi saya berusaha menghindari negosiasi dengan klub lain, termasuk dari luar negeri. Namun, anak ini perlu tahu seperti apa masa depannya," kata Cellino.
Kini Milan menjadi kandidat terkuat untuk mendapatkan Tonali. Rossoneri kabarnya ingin meminjam lebih dulu sebelum membelinya secara permanen musim depan.
6.515
Berita Terkait
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama