Anthony Berwalang Hati Jelang Olimpiade Tokyo 2020
BolaSkor.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, berwalang hati jelang Olimpiade Tokyo 2020. Wajar, ini merupakan ajang empat tahunan pertama untuk pebulu tangkis asal Cimahi tersebut.
Apalagi, persaingan di Olimpiade Tokyo 2020 tak bisa ditebak. Minimnya pertandingan sebelum event dimulai menjadi satu dari beragam alasan.
Anthony tergabung dalam Grup J bersama Gergely Krausz (Hungaria) dan Sergey Sirant (Rusia) . Meski secara peringkat lebih unggul, Anthony tetap waswas.
“Ya tetap dari awal tidak mau lihat siapa lawannya sih, tetap fokus dan maksimal saja untuk persiapan menjelang pertandingan sama nanti pas pertandingannya," ujar Anthony.
Baca Juga:
"Saya belum memikirkan 16 besar, waspada satu-satu saja dulu lawan di grup. Ini Olimpiade, semua bisa terjadi. Jangankan Olimpiade, di turnamen biasa pun sering terjadi pemain yang peringkatnya lebih rendah bisa mengalahkan unggulan,” imbuhnya.
Membaca peluang di Olimpiade Tokyo 2020, Anthony menilai persiangan akan ketat. Terutama setelah memasuki fase gugur.
“Persaingan di tunggal putra akan ramai. Semua merata kekuatannya. Apalagi saat sudah masuk babak gugur. Unggulan sudah bertemu unggulan. Jadi menurut saya, siapa yang lebih siap dan tidak kehilangan fokus dia yang akan menang," ujar Anthony.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat