Ancaman Kegagalan Hantui Era Baru Barcelona bersama Ronald Koeman

Ronald Koeman langsung menghadapi sejumlah masalah sejak ditunjuk sebagai pelatih anyar Barcelona.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 01 September 2020
Ancaman Kegagalan Hantui Era Baru Barcelona bersama Ronald Koeman
Ronald Koeman (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Musim 2020-2021 belum juga dimulai, tapi ancaman kegagalan sudah menghantui kubu Barcelona. Sejumlah persoalan memang mengganggu persiapan Blaugrana.

Barcelona tengah menjalani masa transisi setelah dua kali berganti pelatih selama kurang dari satu tahun terakhir. Sosok Ronald Koeman diberi kepercayaan untuk membawa klub asal Catalunya itu keluar dari krisis.

Manajemen Barcelona memecat Ernesto Valverde yang sukses mempersembahkan dua gelar LaLiga secara beruntun pada Januari lalu. Keputusan ini cukup mengejutkan karena saat itu El Barca masih memuncaki klasemen LaLiga.

Baca Juga:

Strategi Manchester City Datangkan Lionel Messi Tanpa Melanggar FFP

Lionel Messi Absen, Latihan Perdana Barcelona Diikuti 19 Pemain

Suporter VfB Stuttgart Patungan demi Tebus Lionel Messi

Ronald Koeman

Keputusan itu terbukti menjadi blunder setelah Quique Setien yang ditunjuk sebagai pengganti tak mampu memperbaiki keadaan. Sebaliknya, performa Barcelona kian menurun sehingga kehilangan gelar juara LaLiga dan dibantai Bayern Munchen dengan skor 2-8 di ajang Liga Champions.

Pemecatan Valverde dan kepemimpinan Setien juga menimbulkan konflik internal dalam tubuh Barcelona. Hal itu bahkan ditunjukkan secara terbuka oleh sejumlah pemain.

Konflik di tubuh Barcelona kian meruncing setelah Lionel Messi meminta hengkang. Berbagai masalah itu membuat tugas super berat kini harus diselesaikan Koeman.

Namun Koeman nampak sudah siap menghadapi hal ini. Ia seperti ingin membangun era baru Barcelona dengan mengandalkan kolektivitas permainan dan pemain jebolan La Masia.

Maka dari itu ia berani memasukkan sejumlah pemain bintang seperti Luis Suarez, Arturo Vidal dan Ivan Rakitic ke daftar jual. Koeman juga mencabut hak istimewa Messi sehingga tidak ada jaminan sang kapten akan selalu bermain.

Sejumlah keputusan Koeman itu diyakini membulatkan tekad Messi untuk hengkang. Ia bahkan memilih mangkir dari latihan pramusim Barcelona yang digelar sejak awal pekan ini.

Masalah untuk Koeman belum selesai. Niatnya melepas sejumlah pemain berusia tua tak diikuti agresivtas Barcelona di bursa transfer.

Sejauh ini baru Miralem Pjanic yang berhasil diboyong. Padahal LaLiga 2020-2021 akan segera bergulir.

Barcelona dikabarkan tak punya cukup dana untuk belanja pemain efek pandemi virus corona. Maka dari itu Koeman harus menjual sejumlah bintangnya demi memboyong pemain incaran.

Kemungkinan terburuk, Barcelona akan mengandalkan para pemain muda jebolan akademinya musim depan. Sejumlah nama seperti Ansu Fati dan Riqui Puig sudah mulai diberi kesempatan sejak musim lalu.

Meski begitu, mengandalkan pemain muda bisa membuat Barcelona kesulitan mengimbangi kekuatan rival abadinya, Real Madrid. Los Blancos tentu lebih percaya diri musim ini.

Hal itu nampaknya menjadi salah satu alasan kuat Barcelona memilih Koeman. Pelatih berusia 57 tahun itu memang dikenal gemar mengandalkan pemain muda dan membentuknya menjadi bintang.

Satu-satunya kekurangan Koeman adalah minimnya pengalaman menangani tim besar. Tekanan menangani Barcelona tentu jauh berbeda dengan saat bertugas meracik skuat Everton, Valencia, atau PSV Eindhoven.

Yang pasti Koeman tak punya banyak waktu untuk membawa Barcelona kembali ke jalur yang benar. Sejumlah hasil buruk di awal musim bisa membuatnya bernasib sama dengan Valverde dan Setien.

Ronald Koeman Barcelona Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Premier League: Tekuk Wolves 2-0, Manchester City Akhiri Paceklik Kemenangan
Manchester City akhirnya kembali ke jalur kemenangan usai menundukkan Wolves 2-0 di Etihad Stadium. Hasil ini membuat The Citizens memangkas jarak dengan Arsenal di puncak klasemen Premier League. Simak laporan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Premier League: Tekuk Wolves 2-0, Manchester City Akhiri Paceklik Kemenangan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Villarreal vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Villarreal vs Real Madrid LaLiga 2025/2026 dini hari ini. Madrid wajib waspada, The Yellow Submarine siap bikin kejutan!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Villarreal vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Manchester United: Belakangan Ini The Gunners Gemilang
Arsenal menjamu Manchester United di Emirates Stadium pada pekan ke-23 Premier League 2025/2026. Simak 7 fakta menarik, rekor kandang Gunners, hingga peluang MU mencuri poin.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Manchester United: Belakangan Ini The Gunners Gemilang
Ragam
3 Alasan Manchester United Akan Membuat Kejutan dengan Menumbangkan Arsenal di Emirates Stadium
Manchester United tak diunggulkan, tapi punya peluang bikin kejutan di kandang Arsenal. Simak tiga alasan Setan Merah berpotensi mencuri kemenangan di Emirates Stadium!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
3 Alasan Manchester United Akan Membuat Kejutan dengan Menumbangkan Arsenal di Emirates Stadium
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Liverpool bertandang ke markas Bournemouth pada lanjutan Premier League 2025/2026. Cek jadwal siaran langsung, link streaming resmi, dan prediksi laga panas dini hari WIB!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Italia
Tolak Kibarkan Bendera Putih, AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Jean-Philippe Mateta
AC Milan masih ngotot mengejar Jean-Philippe Mateta meski Crystal Palace ogah melepas. Juventus ikut masuk radar dan siap menikung Rossoneri di bursa transfer!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Tolak Kibarkan Bendera Putih, AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Jean-Philippe Mateta
Spanyol
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Real Madrid masih lebih dominan menurut superkomputer Opta saat bertandang ke markas Villarreal. Simak peluang menang, statistik, dan potensi hasil laga panas LaLiga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Liverpool dijagokan superkomputer Opta, namun Bournemouth bisa memberi kejutan di Vitality Stadium. Simak prediksi skor, peluang menang, dan analisis laga Bournemouth vs Liverpool di Premier League.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Spanyol
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa bersiap menjalani laga sulit saat melawat ke markas Villarreal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Manchester City dijagokan superkomputer Opta saat menjamu Wolves di Etihad. Peluang menang The Citizens sangat besar! Simak prediksi skor, statistik, dan potensi hasil laga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Bagikan