Piala Asia U-23 2024

Alasan Shin Tae-yong Lebih Ingin Timnas Indonesia U-23 Bertemu Jepang di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 24 April 2024
Alasan Shin Tae-yong Lebih Ingin Timnas Indonesia U-23 Bertemu Jepang di Perempat Final Piala Asia U-23 2024
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong. (PSSI)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, sebetulnya menginginkan Skuad Garuda Muda bertemu Jepang U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Korea Selatan U-23, pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (26/4) pukul 00.30 dini hari WIB.

Skuad Garuda Muda melaju ke babak perempat final setelah menghuni posisi runner-up Grup A dengan 6 poin dari 3 laga. Sedangkan Korsel melaju ke babak perempat final usai menjadi juara Grup B dengan 9 poin dari 3 laga.

Baca Juga:

Lobi Erick Thohir dan PSSI Berhasil, Nathan Tjoe-A-On Kembali ke Timnas Indonesia U-23 Jelang Lawan Korsel

Tak Setengah Hati Hadapi Korea Selatan, Shin Tae-yong Tegaskan Komitmen untuk Timnas Indonesia U-23

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Sebetulnya, Shin Tae-yong tak ingin bertemu Korsel di perempat final. Ia ingin bertemu negaranya tersebut di final. Jepang sendiri bertemu Juara Grup A Qatar, setelah menghuni runner-up Grup B dengan 6 poin dari 3 laga.

"Seperti apa yang dibicarakan ke media Korea kemarin, jujur ingin ketemunya Jepang. Karena ingin ketemu Korea Selatan itu di final, biar bisa lolos sama-sama ke Olimpiade dan bisa bersenang-senang. Dan bisa ikut olimpiade barengannya," kata Shin Tae-yong.

Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan itu tetap profesional untuk bisa menyingkirkan negaranya. Ini dilakukan demi Timnas Indonesia U-23 menuju Olimpiade Paris 2023.

"Tetapi seperti apa yang kita ketahui pertandingan bukan semau kita, kita tidak bisa membuat hasilnya. Jadi tetap kita akan bekerja keras untuk persiapan melawan Korea nanti," ujar Shin Tae-yong.

Piala Asia U-23 2024 Timnas indonesia u-23 Shin Tae-yong Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.076

Bagikan