Agenda dari Kunjungan Pertama Sir Jim Ratcliffe ke Manchester United

Sir Jim Ratcliffe untuk kali pertama sambangi Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 03 Januari 2024
Agenda dari Kunjungan Pertama Sir Jim Ratcliffe ke Manchester United
Sir Jim Ratcliffe (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pemilik baru dari 25 persen saham Manchester United, Sir Jim Ratcliffe, untuk kali pertama mengunjungi klub. Dalam agenda pengusaha asal Inggris tersebut ke Man United, ada beberapa hal yang ingin diketahuinya.

Ratcliffe, dikonfirmasi Man United, membeli 25 persen saham Man United pada Desember lalu. Ratcliffe beserta perusahaannya, INEOS, sepenuhnya diberi tanggung jawab pada area olahraga dengan misi membangkitkan Man United.

Ratcliffe juga memberikan dana 300 juta dolar Amerika Serikat sebagai bagian investasi, untuk membenahi infrastuktur dan juga merekrut pemain baru.

Dikabarkan The Athletic, Ratcliffe untuk kali pertama mengunjungi Man United setelah akuisisi tersebut. Ratcliffe akan mengadakan pertemuan di Old Trafford dan juga Carrington, pusat latihan Man United.

Baca Juga:

2023 Ditutup dengan 21 Kekalahan untuk Manchester United

Hasil Pertandingan: Manchester United Kalah, Juventus Tempel Inter Milan

Cari Striker dengan Harga Miring, Manchester United Lirik Eric Maxim Choupo-Moting

Itu akan dilakukannya pada periode transisi selagi menanti persetujuan dari Premier League, soal akuisisi klub. Proses itu diprediksi memakan waktu enam hingga delapan pekan.

Dalam periode tersebut, Man United harus berbicara kepada INEOS terkait operasional sepak bola. Direktur Olahraga INEOS, Sir Dave Brailsford, juga mengamati infrastruktur dan area yang dapat ditingkatkan.

Kehadiran Brailsford sudah terlihat kala Bruno Fernandes dkk menang 3-2 atas Aston Villa, kemudian ketika kalah 1-2 kontra Nottingham Forest.

Brailsford didampingi oleh John Murtough, Direktur Olahraga Man United, dan juga Patrick Stewart sebagai CEO interim klub saat menemui staf klub serta tur di stadion.

Bersama dengan Ratcliffe, Brailsford akan mengadakan pertemuan dengan Erik ten Hag serta staf kepelatihan juga dengan tim rekrutmen. Ratcliffe baru ini berharap suporter bersabar dengan visinya untuk membangkitkan klub.

"Saya yakin kami dapat menghadirkan kesuksesan olahraga di lapangan untuk melengkapi kesuksesan komersial yang tidak diragukan lagi yang dinikmati klub."

"Hal ini memerlukan waktu dan kesabaran serta ketelitian dan manajemen profesional tingkat tertinggi," papar Ratcliffe dalam surat yang dipublikasikan Manchester United Supporters'Trust (MUST).

"Anda ambisius untuk Manchester United dan kami juga. Tidak ada jaminan dalam olahraga, dan perubahan membutuhkan waktu, namun kami melakukannya untuk jangka panjang dan bersama-sama kami ingin membantu membawa Manchester United kembali ke tempat seharusnya, di puncak sepak bola Inggris, Eropa, dan dunia. Saya mengambil tanggung jawab itu dengan sangat serius.”

Sir Jim Ratcliffe Premier League Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Bagikan