5 Klub yang Punya Peluang Merekrut Lionel Messi

Klub-klub yang dapat merekrut Lionel Messi di bursa transfer musim panas.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 26 Agustus 2020
5 Klub yang Punya Peluang Merekrut Lionel Messi
Lionel Messi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - FC Barcelona tengah dalam sorotan besar saat ini menyusul isu hengkangnya sang superstar, Lionel Messi. La Pulga kabarnya mengajukan permintaan transfer kepada Blaugrana untuk hengkang dari klub yang sudah dibelanya sejak 2004 di musim panas ini.

Kabar itu membuat heboh media sosial. Maklum saja Messi bukan sekedar pemain biasa melainkan megabintang dunia yang sudah meraih enam Ballon d'Or, 10 titel LaLiga, dan empat trofi Liga Champions. Meski sudah berusia 33 tahun Messi masih jadi salah satu pemain terbaik dunia.

Kekalahan 2-8 Barcelona dari Bayern Munchen di Liga Champions, keretakan internal, serta ketidakjelasan manajemen dalam memberi keputusan disinyalir menjadi alasan hengkang Lionel Messi. Kepergiannya dari Barcelona di musim panas - jika terjadi - akan menjadi kabar besar.

Baca Juga:

Heboh, Lionel Messi Ingin Putus Kontrak dengan Barcelona dan Pergi ke Manchester City

Ramai Isu Lionel Messi Tinggalkan Barcelona, Fans Lakukan Aksi Unjuk Rasa Tuntut Mundur Bartomeu

Menguak Alasan di Balik Keputusan Lionel Messi Ingin Tinggalkan Barcelona

Pertanyaannya adalah klub mana yang bisa menampung Messi? Seluruh klub sepak bola di dunia tentu saja menginginkan La Pulga, permasalahannya klub mana yang sanggup membelinya dan membayar gajinya yang besar?

Messi - menurut AS - punya klausul pembelian 700 juta euro dan ditambahkan oleh L'Equipe beberapa bulan lalu, Messi pemain dengan bayaran termahal di dunia dengan gaji kotor sebesar 8,3 juta euro per bulannya - 99,6 juta euro per tahun.

Lantas klub mana yang berpotensi merekrutnya? Dilansir dari berbagai sumber berikut klub-klub tersebut:

1. Manchester City

Lionel Messi dan Pep Guardiola

Klub yang paling berpeluang merekrut Lionel Messi. Dilatih oleh mantan pelatihnya di Barcelona, Pep Guardiola dan Manchester City bisa disebut tim dengan dana keuangan 'tak terbatas' berkat bantuan konsorsium Timur Tengah.

Guardiola sosok yang dapat memaksimalkan potensi Messi ketika di Barcelona. Terlebih dalam skuad City saat ini ada sahabat Messi di Argentina, Sergio Aguero. Kans untuk merekrut Messi bisa jadi tidak akan dilewatkan City.

2. PSG

Lionel Messi berpeluang reuni dengan Neymar

Pesaing Man City dari segi finansial. PSG secara harafiah dapat merekrut seluruh pemain di dunia, tak peduli berapa harga pemain tersebut. Tiga tahun lalu mereka merekrut Neymar sebesar 222 juta euro dari Barcelona.

Faktor Neymar bisa jadi alasan kuat Messi datang ke PSG. Keduanya bersama Kylian Mbappe bisa jadi trisula maut di Eropa dan membantu klub mewujudkan ambisi juara Liga Champions. Permasalahannya adalah: mampukah PSG membayar gaji selangit ketiganya jika Messi datang ke Parc des Princess?

3. Juventus

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Melihat dua rival selama sedekade terakhir bermain di satu klub jelas menjadi impian fans sepak bola dunia. Hal yang hanya dapat dilihat di PES atau FIFA (game sepak bola) bisa jadi kenyataan apabila Juventus 'iseng' coba merekrut Messi.

Duet Messi dengan sang rival, Cristiano Ronaldo akan menjadi hiburan bagi fans. Terlebih bagi Il Bianconeri mereka akan memiliki dua megabintang sepak bola yang berpeluang membantu juara Liga Champions.

4. Manchester United

Lionel Messi kala melawan Manchester United

Secara finansial Manchester United dengan brand mereka yang terkenal di dunia dapat merekrut Lionel Messi. Messi bisa jadi pemimpin dalam skuat muda Setan Merah besutan Ole Gunnar Solskjaer.

Akan tapi dalam kondisi United yang sedang membangun kekuatan untuk kembali bersaing merebutkan titel, Messi bisa jadi menolak kesempatan itu agar bisa bermain untuk klub yang bersaing langsung dalam perebutan titel.

5. Inter Milan

Lionel Messi ketika melawan Inter Milan

Sudah berulangkali dikaitkan dengan Messi dan masih berlanjut sampai saat ini. Eks Presiden Inter, Massimo Moratti memprediksi mantan klubnya itu tengah merancang rencana untuk mendatangkan Messi.

Di masa lalu Nerazzurri punya catatan bagus dengan pemain-pemain Argentina di dalam skuat dari Javier Zanetti, Esteban Cambiasso, Julio Cruz, Walter Samuel, Mauro Icardi hingga kini diperkuat Lautaro Martinez.

Sudah bukan rahasia lagi Presiden Inter, Steven Zhang bermimpi dapat memboyong Lionel Messi ke Giusseppe Meazza.

Trivia Sepak Bola Breaking News Barcelona FC Barcelona Lionel Messi Manchester City Manchester United PSG Inter Inter Milan
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Brighton: Status Tuan Rumah Bukan Jaminan
Statistik serta prediksi putaran tiga Piala FA antara Manchester United vs Brighton & Hove Albion di Old Trafford.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Brighton: Status Tuan Rumah Bukan Jaminan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Inter Milan dan Napoli bentrok dalam laga krusial Serie A. Persaingan papan atas memanas! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi penentu kemenangan di sini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Fiorentina di Serie A. Rossoneri rawan tergelincir! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Manchester City menunjukkan kekuatan mereka saat menang telak 10-1 atas Exeter City di Etihad Stadium pada putaran tiga Piala FA.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Bagikan