Liga Europa
5 Final yang Mempertemukan Dua Klub Inggris di Panggung Eropa
BolaSkor.com - Trofi Liga Europa 2024-2025 sudah dipastikan akan terbang ke Inggris. Dua tim asal Inggris, Manchester United dan Tottenham Hotspur akan bertarung pada laga puncak di Stadion San Mames, Bilbao, Kamis (22/5) dini hari WIB.
Dalam sejarah, dua tim dari satu negara saling berhadapan di final kompetisi Eropa terbilang langka. Khusus Inggris, sebelumnya hanya lima kali terjadi all-English final di kompetisi Eropa.
Di Liga Europa, termasuk saat masih bernama Piala UEFA, ini merupakan kali ketiga dua tim Inggris bertemu di final. Sebelumnya, all-English final pertama terjadi pada 1971-1972.
Saat itu Tottenham berhadapan melawan Wolverhampton Wanderers. The Lilywhites menang agregat 3-2. Mereka menang 2-1 pada leg pertama dan imbang 1-1 pada leg kedua.
Baca Juga:
Road to Final Liga Europa 2024-2025: Manchester United Tak Terkalahkan
Road to Final Liga Europa 2024-2025: Bagan Ringan Tottenham Hotspur
3 Alasan Manchester United Akan Membungkam Tottenham Hotspur dan Jadi Juara Liga Europa
View this post on Instagram
All-English final kedua terjadi pada edisi 2018-2019. Dua tim asal London, Arsenal dan Chelsea bertarung di laga puncak. The Blues menang telak 4-1.
Kepastian Manchester United melawan Tottenham Hotspur di final membuat Inggris kini menyamai Italia. Sebelumnya, hanya Italia yang pernah menghadirkan dua tim di partai puncak ajang ini. Itu terjadi pada 1989-1990, 1994-1995, dan 1997-1998.
5 Final yang Mempertemukan Dua Klub Inggris di Panggung Eropa.
Yusuf Abdillah
9.900
Berita Terkait
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang