5 Alasan PSSI Lakukan TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia

Teka-teki kemana lanjutan pemusatan latihan atau training centre (TC) Timnas Indonesia U-19 akhirnya terjawab.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Sabtu, 22 Agustus 2020
5 Alasan PSSI Lakukan TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia
TC Timnas Indonesia U-19. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Teka-teki kemana lanjutan pemusatan latihan atau training centre (TC) Timnas Indonesia U-19/U-20 akhirnya terjawab. PSSI rencananya akan memberangkatkan Skuat Garuda Muda ke Kroasia pada akhir Agustus mendatang.

Sebelumnya, manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ingin membawa Beckham Putra dan kawan-kawan melakukan TC di Korea Selatan. Namun nampaknya Korea Selatan tidak merespons keinginan dari PSSI untuk menggelar TC di sana.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, pun memang memberikan opsi, ketika tidak jadi TC di Korea Selatan opsi lain adalah negara di Eropa. Negara yang dipilih bukan Jerman, Italia, atau Spanyol yang sebelumnya dikatakan, melainkan Kroasia.

Baca Juga:

Isu Naturalisasi Bisa Pengaruhi Mental Pemain Timnas Indonesia U-19

Shin Tae-yong Ingin Elkan Baggott Ikut TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia

Dari keterangan resmi pria yang akrab disapa Iwan Bule ini, setidaknya ada lima alasan yang bisa ditangkap mengapa Timnas Indonesia U-19 akhirnya dikirim ke Kroasia. Berikut lima alasan tersebut:

Respons Paling Cepat

PSSI ternyata sudah mengirimkan surat ke beberbagai federasi di Asia maupun di Eropa untuk menggelar TC di negara tersebut. Tapi nyatanya yang paling cepat merespons surat dari PSSI adalah Kroasia. Tak pikir panjang PSSI pun mengiyakan dan akan TC di sana.

Keputusan yang diambil oleh PSSI ini memang terbilang cukup wajar. Pasalnya PSSI memang sedang dikejar waktu untuk melakukan TC, ini lantaran Piala Asia U-19 sudah berada di depan mata dan akan digelar pada 14-31 Oktober mendatang.

"Federasi sepak bola Kroasia paling cepat merespons surat dari PSSI. Nanti Timnas Indonesia U-19 pada 4 Oktober 2020 sudah harus berangkat ke Uzbekistan, jadi kita langsung lakukan TC di sana," kata mantan Kapolda Metro Jaya ini.

Tidak Perlu Karantina

Yang kedua adalah tidak perlu karantina yang dilakukan oleh para pemain Timnas Indonesia U-19 jika melakukan TC di Kroasia. Alasan ini mungkin menjadi yang utama mengapa Timnas Indonesia U-19 akan menggelar TC di negara asal Luka Modric tersebut.

Jika mengacu pada protokol kesehatan yang ada sekarang, banyak negara menerapkan isolasi 14 hari untuk orang asing yang baru datang. Termasuk Korea Selatan yang sejak awal menjadi incaran Timnas Indonesia U-19 sebagai tempat TC.

"Begitu Timnas Indonesia U-19 mendarat di Kroasia, kami dapat informasi kalau tidak perlu karantina. Ini menguntungkan buat Timnas Indonesia U-19," ucap Iwan Bule.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. (PSSI)

Timnas indonesia u-20 Pssi Trivia Sepak Bola Timnas Indonesia U-19 Mochamad Iriawan Shin Tae-yong
Posts

4.870

Berita Terkait

Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Sosok
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Kekuatan finansial Serie A tak bisa menandingi Premier League, tetapi sejarah juga mencatat penjualan termahal sepanjang masa dari Serie A. Siapa saja mereka?
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Timnas
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu asisten pelatih lokal di Timnas Indonesia. Nantinya, Herdman yang bakal memilih asistennya itu.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Timnas
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, memastikan bahwa Nova Arianto tidak masuk kandidat asisten John Herdman.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
John Herdman rencananya akan membawa dua asisten pelatih dari luar negeri ke Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Ragam
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Daftar 7 pemain yang pernah membela Arsenal dan Liverpool, kisah unik lintas rival Premier League, dari Jermaine Pennant hingga Raheem Sterling, lengkap dengan perjalanan karier mereka.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Timnas
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu pelatih lokal sebagai asisten di Timnas Indonesia. Kurniawan Dwi Yulianto dianggap cocok mengisi pos tersebut.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Sosok
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Chelsea telah resmi mengenalkan Liam Rosenior sebagai pelatih baru dan dikontrak selama enam tahun setengah. Rosenior tak asing dengan kultur bola di Inggris.
Arief Hadi - Rabu, 07 Januari 2026
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Bagikan