4 Tim Eropa yang Tampil Bagus Usai Jeda Kompetisi Liga karena Pandemi Virus Corona

Selepas jeda karena pandemi virus corona sejumlah klub-klub di liga top Eropa tampil bagus.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 16 Juli 2020
4 Tim Eropa yang Tampil Bagus Usai Jeda Kompetisi Liga karena Pandemi Virus Corona
AC Milan (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pandemi virus corona sempat menunda pertandingan di liga-liga top Eropa selama dua bulan lebih. Musim 2019-20 yang seyogyanya berakhir masih berlanjut dan baru akan berakhir pada akhir Juli 2020.

Kendati demikian jeda karena virus corona tidak selamanya buruk untuk klub-klub dan beberapa pemain, khususnya mereka yang sebelumnya divonis cedera dan musim telah berakhir. Paul Pogba, Nicolo Zaniolo, dan Luis Suarez merupakan contoh mereka yang fit bermain kembali pasca pulih dari cedera.

Pun demikian dengan beberapa klub Eropa yang - uniknya - tampil bagus selepas jeda karena virus corona. BolaSkor.com merangkum empat klub di lima liga top Eropa yang tampil memukau selepas jeda internasional, berikut ulasannya:

Baca Juga:

Cetak 93 Gol di Serie A, Atalanta 'Kirim Pesan' kepada PSG

Tak Lagi Terseok-seok, Atalanta Punya 5 Faktor yang Membuat Bangkit

Nostalgia - Insiden Pelemparan Kepala Babi untuk Sang Pengkhianat, Luis Figo

1. Atalanta

Atalanta

Tim yang satu ini benar-benar menjadi kuda hitam di Serie A. Atalanta yang tadinya ada di urutan empat tiba-tiba menjadi pesaing Juventus dalam perebutan Scudetto. Kedua tim saat ini terpaut tujuh poin hingga pekan 33 Serie A.

Atalanta tak terkalahkan di 13 laga Serie A dan memecahkan rekor dengan catatan 93 gol - hanya Bayern Munchen yang melebihi torehan tersebut di liga-liga top Eropa (100 gol). Dalam momentum itu Atalanta bersiap menghadapi PSG (Paris Saint-Germain) di delapan besar Liga Champions.

Performa hebat Atalanta tak lepas dari kejeniusan Gian Piero Gasperini meracik tim dalam taktik 3-4-2-1. Tidak ada bintang di dalam tim yang bermain kolektif. Beberapa pemain yang menonjol adalah Duvan Zapata, Papu Gomez, Marten de Roon, Mario Pasalic, dan Ruslan Malinovskyi.

2. Manchester United

Manchester United

18 laga beruntun tak pernah kalah di seluruh kompetisi sejak Bruno Fernandes dan Odion Ighalo datang ke Manchester United. Momentum itu berlanjut selepas jeda virus corona. Alhasil Setan Merah masih bersaing masuk zona Liga Champions.

Tim besutan Ole Gunnar Solskjaer masih berpeluang meraih trofi di dua ajang tersisa yang diikuti: Piala FA dan Liga Europa. Pulihnya Paul Pogba bak rekrutan anyar untuk Man United karena kini United punya duo gelandang top: Fernandes-Pogba.

Selain itu Solskjaer juga tengah menikmati kepercayaan bermain yang diberikan kepada Mason Greenwood, Marcus Rashford, dan Anthony Martial. Ketiganya menjadi trio lini depan yang berbahaya dan rajin mendulang gol.

3. Real Madrid

Real Madrid

Sembilan kemenangan beruntun dan menyalip Barcelona dalam perburuan titel LaLiga. Di kala El Real arahan Zinedine Zidane memiliki momentum bagus Barca besutan Quique Setien justru menelan tiga hasil imbang.

Sampai pekan 36 LaLiga Madrid terpaut empat poin dengan Barcelona di urutan dua klasemen. Pertahanan mereka jadi yang terbaik di LaLiga dengan kebobolan 22 gol dari 36 laga.

Momentum di LaLiga itu akan menjadi modal positif Real Madrid untuk melawan Manchester City di leg dua 16 besar Liga Champions pada Agustus mendatang. Meski tertinggal 1-2 dari Man City, tim peraih 13 titel Liga Champions punya segudang pengalaman untuk membalikkan keadaan.

4. AC Milan

AC Milan

Il Rossoneri tengah dalam momentum bagus tujuh laga tanpa pernah kalah di Serie A. Bahkan di antara laga itu ada momen ketika Milan menang telak 4-2 atas juara bertahan Serie A, Juventus. Milan pun kini mengejar zona Eropa.

Tim arahan Stefano Pioli berada di peringkat tujuh klasemen dengan raihan 53 poin dari 33 laga Serie. Kans paling realistis yang bisa dicapai Milan adalah mengeser Roma di urutan lima (terpaut empat poin) alias zona Liga Europa.

Breaking News Serie a LaLiga Premier League Manchester United Atalanta Milan AC Milan Real Madrid Trivia Sepak Bola
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.723

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Sporting CP: Menanti Tuah Luciano Spalletti di Panggung Eropa
Juventus siap menjamu Sporting CP pada laga krusial Liga Champions. Mampukah Luciano Spalletti membawa Bianconeri meraih kemenangan perdana di Eropa musim ini?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Juventus vs Sporting CP: Menanti Tuah Luciano Spalletti di Panggung Eropa
Prediksi
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Arsenal datang ke markas Slavia Praha dengan modal sempurna di Liga Champions. Mampukah The Gunners lanjutkan tren kemenangan dan buktikan dominasinya di Eropa?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Liga Champions
Virgil van Dijk Sambut Trent Alexander-Arnold: Dulu Kawan, Sekarang Lawan
Trent Alexander-Arnold akan kembali ke Anfield untuk melawan mantan klubnya Liverpool.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Virgil van Dijk Sambut Trent Alexander-Arnold: Dulu Kawan, Sekarang Lawan
Liga Champions
Liga Champions: Luis Enrique Yakin PSG Punya Modal untuk Akhiri Rekor Kemenangan Bayern Munchen
Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin tim asuhannya bisa mengalahkan Bayern Munchen pada laga lanjutan Liga Champions yang berlangsung di Parc des Princes.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Liga Champions: Luis Enrique Yakin PSG Punya Modal untuk Akhiri Rekor Kemenangan Bayern Munchen
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Siapkan Mental, Arne Slot Akan Beri Sambutan Hangat
Bek Real Madrid Trent Alexander-Arnold menyatakan siap dengan kemungkinan akan mendapat sambutan keras dari suporter Liverpool.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Siapkan Mental, Arne Slot Akan Beri Sambutan Hangat
Inggris
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Arsenal baru kebobolan tiga gol di Premier League dan Mikel Arteta menuturkan resep kekuatan pertahanan The Gunners.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Ragam
5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
Beberapa bintang pernah membela Liverpool dan Real Madrid sepanjang karier mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
Liga Champions
Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
Pelatih Bayern Munchen Vincent Kompany menegaskan, tim asuhannya harus bermain sempurna jika ingin mengalahkan Paris Saint-Germain.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
Liga Champions
Liverpool Pikirkan Cara Hentikan Duo Real Madrid, Kylian Mbappe dan Vinicius Junior
Liverpool akan menjamu Real Madrid pada lanjutan laga Liga Champions dan secara khusus mewaspadai dua pemain, Kylian Mbappe dan Vinicius Junior.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Liverpool Pikirkan Cara Hentikan Duo Real Madrid, Kylian Mbappe dan Vinicius Junior
Prediksi
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Duel sengit antara dua tim yang sedang panas-panasnya akan terjadi saat Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Bagikan