#10YearsChallenge: Ketika Valentino Rossi Kesulitan Meraih Titel Juara Dunia MotoGP
BolaSkor.com - Entah siapa yang memulai, tagar #10YearsChallange mendadak begitu ramai di media sosial beberapa hari terakhir. Tagar #10YearsChallenge sendiri mengajak kita untuk memperlihatkan foto 10 tahun lalu dan sekarang.
Berbicara kurun waktu 10 tahun terakhir di MotoGP, begitu banyak hal terjadi. Dari perubahan regulasi mengenai penyeragaman kontrol elektronik, sampai pemasok ban tunggal dari Bridgestone ke Michelin.
Baca Juga:
Sudah Berusia 40 Tahun, Valentino Rossi Masih Belum Berniat Menikah
Komentar Valentino Rossi Dapat Tapiro de Oro, Penghargaan Atlet Terburuk Tahun 2018

Namun salah satu paling menarik adalah fakta tergerusnya dominasi seorang Valentino Rossi. Sebelum MotoGP 2009, pembalap asal Italia itu merasakan delapan kali juara dunia.
Rinciannya adalah sekali juara dunia kelas 125 cc musim 1997. Kemudian sekali kelas 250 cc tahun 1999. Lalu kelas 500 cc musim 2001. Plus MotoGP tahun 2002, 2003, 2004, 2005, dan 2008.
Sayangnya sejak merasakan titel juara dunia MotoGP 2009, Rossi selalu gagal mengulanginya. Padahal ia telah melakukan banyak hal untuk meraihnya.
Seperti hengkang dari Ducati ke Yamaha tahun 2011. Niat hati ingin merasakan gelar juara dunia bersama tiga pabrikan berbeda setelah sukses dengan Honda dan Yamaha, Rossi justru gagal total di Ducati.
Prestasi terbaiknya bersama Ducati hanya podium tiga MotoGP Prancis tahun 2011. Merasa gagal dengan pabrikan asal Italia tersebut, Rossi sampai harus memutuskan kembali ke Yamaha tahun 2013.
2.794
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar