Saat SUGBK Tidak Lagi Jadi Lautan Manusia
BolaSkor.com - Tepat pukul 18.00 WIB, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (13/11) masih terlihat sepi. Padahal, Timnas Indonesia akan bertanding melawan Timor Leste pada partai kedua Grup B Piala AFF 2018 pukul 19.00 WIB.
Pemandangan ini termasuk jarang terlihat saat Timnas Indonesia bertanding. Tidak hanya senior, tapi juga di berbagai level usia. Ada berbagai dugaan penyebab kenapa hiruk pikuk SUGBK kurang terasa.
Pertama, pertandingan ini digelar pada hari kerja. Kedua, kurangnya antusias penonton diperkirakan lantaran kekalahan 0-1 Timnas Indonesia dari Singapura.
Timnas Indonesia jelas membutuhkan dukungan suporter. Tim berjuluk Skuat Garuda itu sedang berupaya bangkit seusai menerima kekalahan perdana dari Singapura.
Tapi nyatanya, dari 65.000 tiket yang dijual, baru 13.000 yang dibeli penonton. PSSI memperkirakan sepinya pendukung karena faktor nama besar tim lawan.
Timor Leste bukanlah negara besar yang mampu mengundang banyak penonton. Timnas Indonesia pun diprediksi akan menang mudah melawan tim berjuluk The Rising Sun itu.
Matahari mulai terbenam. SUGBK masih terpantau sepi. Tidak ada antrian yang menjalar. Sebuah pemandangan yang tak biasa melihat SUGBK sepi penonton.