PemainPemain anyar Persija, Maxwell Souza, melaukan selebrasi ala Neymar. (Media Persija)

Meski tengah menikmati penampilan impresifnya bersama Persija, Maxwell Souza tidak mau jemawa karena kompetisi baru memasuki pekan ke 11.

Menurut pemain asal Brasil itu, seluruh anggota tim harus tetap kerja keras di setiap pertandingan jika ingin menjadi juara.

"Kita harus rendah hati, kerja keras, di setiap pertandingan kita akan lakukan yang terbaik."

"Kalau kita ingin merayakan di puncak klasemen, kita harus kerja keras," ujar top skorer sementara Persija dengan 8 gol itu.