Para suporter saat mendukung Timnas Futsal Indonesia menghadapi Australia. (Media Games of Society)

Sementara itu, pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menyebut hari bersejarah ini sebagai tonggak baru perkembangan futsal Tanah Air.

Apalagi untuk pertama kalinya Timnas Futsal Indonesia bermain di lapangan berjenis parket.

Juru taktik asal Spanyol itu kagum melihat atmosfer indah dari suporter di Indonesia Arena.

Ini pertama kalinya, suporter dapat memberikan dukungan hingga puluhan ribu mata kepada timnas futsal Indonesia.

“Ini pertama kalinya kami memiliki 15 ribu penonton dalam satu stadion. Tidak mudah menemukan 15 ribu penonton di stadion futsal. Kami sangat bangga dengan apa yang telah dilakukan para penggemar kami hari ini, mendukung kami di setiap momen,” kata Souto.

Hal yang sama juga dilontarkan Pelatih Timnas Futsal Australia, Miles Downey, yang setuju bahwa atmosfer pertandingan tadi sangat luar biasa.

"Pertandingan yang iuar biasa, ini menunjukkan Indonesia punya populasi besar dalam dunia futsal, pasti ke depannya timnya akan berkembang," tambah Downey.