Haaland menyebut faktor terbesar dari ketajamannya musim ini adalah kehadiran anak pertamanya, yang lahir pada Desember tahun lalu.
Haaland mengungkapkan, kehadiran sang anak membuatnya jauh lebih tenang.
"Saya tidak pernah merasa lebih baik dari sekarang," ujar Haaland dikutip dari BBC SPort.
"Jujur saja, saya pikir dengan seorang anak, itu membuat saya lebih baik karena saya justru lebih mudah melepaskan diri dari situasi."
"Saya sama sekali tidak memikirkan sepak bola, yang terkadang ketika masih muda, kita memikirkan ini dan itu dan mungkin sedikit mengkhawatirkan berbagai hal,” kata Haaland.
“Ketika pulang, saya lebih rileks, jadi saya rasa saya perlu memberi apresiasi kepada anak saya."