NOCNOC Indonesia Siap Sukseskan World Pencak Silat Championship 2024. Foto: NOC Indonesia/M. Rifqi Priadiansyah

Okto menegaskan bahwa sinergi antara pemerintah dan gerakan Olimpiade Indonesia menjadi kekuatan utama dalam diplomasi olahraga nasional yang selama ini dijalankan NOC Indonesia di bawah kepemimpinannya.

“Kerja sama yang solid antara Presiden Republik Indonesia, pemerintah, dan NOC Indonesia menunjukkan keseriusan bangsa ini dalam menjadikan olahraga sebagai bagian dari diplomasi global. Pencak silat adalah contoh nyata bagaimana olahraga prestasi, budaya, dan identitas bangsa dapat berjalan beriringan,” tambahnya.

Dalam pertemuan tersebut, Stephan Fox menyoroti peran strategis NOC Indonesia dalam olahraga dunia yang tercermin dari kepemimpinan di berbagai level internasional.

“NOC Indonesia telah menunjukkan peran yang sangat luar biasa, baik melalui Okto sebagai Presiden maupun Erick Thohir sebagai IOC Member sekaligus Menteri Olahraga. Ini mencerminkan kerja sama yang kuat antara gerakan Olimpiade dan pemerintah,” kata Stephan Fox.

“Saya mendapat kehormatan untuk bertemu langsung dengan Presiden Republik Indonesia dalam pertemuan di Paris, di mana beliau menyampaikan komitmen dan mengajak kerja sama terkait pencak silat, yang beliau pimpin sebagai Presiden Dunia, menuju pengakuan dalam gerakan Olimpiade. Saya telah berjanji kepada Presiden bahwa kami akan melakukan yang terbaik untuk mendukung upaya tersebut,” pungkasnya.

Penulis: Gazza Roosaryatama