Komitmen untuk tak memandang remeh lawan pun dijalankan dengan sempurna oleh Persela. Meski tak memainkan tiga pemain asing, tetap saja penggawa lokal Persela terlalu dominan bagi sejumlah anak muda yang mengisi skuat Persekaba.

"Kami tidak memandang level lawan yang terlalu jauh atau apa. Yang penting, pemain sudah menunjukkan sikap profesional, baik di latihan maupun saat pertandingan," tambahnya.

Dendy Sulistyawan menjadi bintang kemenangan Persela dengan dua golnya pada menit ketujuh dan 63, melanjutkan gol pembuka dari kaki agung Pribadi pada menit kelima. Sementara tiga gol lainnya dilesakkan Syahroni menit ke-21, penalti Saddil Ramdani menit ke-37, dan ditutup oleh gol Zaenuri pada menit ke-72.

Kemenangan memastikan Persela di babak 32 besar, setelah menyingkirkan Persik Kediri dengan skor 2-1 di babak 128 besar pada Mei lalu. "Kami puas dengan penampilan pemain. Melawan Persekaba juga menjadi bagian dari penyusunan rapor pemain untuk evaluasi," tutup mantan Pelatih Perssu Sumenep Madura tersebut. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)