Michael Schumacher

Michael Schumacher

Pada 2006, Michael Schumacher mengumumkan pensiun dengan titel pembalap F1 tersukses sepanjang masa. Schumacher mengantongi tujuh gelar F1 semasa pensiun.

Dua gelar F1 diraih Schumacher saat masih membela Benetton pada 1994 dan 1995. Sementara itu, lima lainnya bersama Ferrari sejak 2000 hingga 2004.

Empat tahun setelah pensiun, Schumacher yang saat itu berusia 40 tahun kembali beraksi di F1. Awalnya pembalap asal Jerman tersebut akan membela Ferrari, sebelum akhirnya bergabung ke Mercedes.

Schumacher menjalani tiga musim bersama Mercedes setelah kembali dari pensiun. Sayang, prestasi terbaiknya pasca turun gunung hanya menempati peringkat ketiga di F1 Sirkuit Valencia pada 2012.

Kimi Raikkonen

Kimi Raikkonen

Sejak menjalani debut bersama Red Bull pada 2001, Kimi Raikkonen digadang-gadang bakal menjadi penerus Schumacher di F1. Apalagi setelah Raikkonen memenangi F1 GP Malaysia pada 2003.

Dalam perjalanannya, Raikkonen memang sukses menyabet trofi F1 pada 2007. Sayangnya berbagai hal membuat pembalap berjuluk Ice Man itu pensiun dari F1 tiga tahun berselang.

Saat itu, pembalap asal Finlandia tersebut memilih untuk berkarier di dunia balap selain F1. Tepatnya, Raikkonen membalap pada ajang NASCAR.

Tak butuh waktu lama bagi Raikkonen kembali ke F1, tepatnya hanya dua tahun. Sempat membela Lotus, prestasi terbaiknya adalah saat menempati peringkat ketiga bersama Ferrari pada 2018.

Felipe Massa

Felipe Massa

Kasus Felipe Massa menarik dibandingkan nama-nama lain dalam daftar ini. Pasalnya, Massa tidak sempat sampai benar-benar pensiun ketika memutuskan kembali beraksi di F1.

Pada September 2016 di Sirkuit Monza, Massa mengumumkan bakal pensiun dari dunia yang membesarkan namanya. Pemilihan Monza karena itu merupakan tempat Schumacher mengumumkan hal yang sama.

Akan tetapi, pensiunnya Nico Rosberg membuat Valtteri Bottas pindah dari Williams ke Mercedes. Alhasil, Williams yang juga tim Massa membujuk pembalap asal Brasil itu menunda pensiun.

Kondisi tersebut membuat Massa berubah pikiran. Menjelang F1 2017 berlangsung, mantan rekan satu tim Schumacher itu mengumumkan batal pensiun dan membalap untuk musim terakhirnya.