PepPep Guardiola (Laman resmi Manchester City))

Dalam laga melawan Sunderland, Rodri masuk pada awal babak kedua untuk menggantikan Nico Gonzalez.

Ini merupakan penampilan pertama gelandang asal Spanyol tersebut sejak cedera pada November 2025.

Rodri rutin menderita cedera sejak September 2024 yang membuat harus absen sampai Mei 2025.

Setelah itu, peraih Ballon d'Or 2024 itu kembali cedera secara bertahap pada Agustus, September, Oktober, November dan Desember 2025.

Kini Rodri sudah kembali, meski belum tampil penuh.

Namun bagi Guardiola, saat Rodri ada di lapangan, permainan City lebih seimbang. Mereka mampu menyerang dan bertahan dengan baik.

"Dia mampu memecah garis pertahanan lawan, membuat pergerakan kami jadi lebih baik," kata Guardiola menjelaskan.

"Kami sangat merindukannya. Semoga dia bisa bertahan, karena kehadirannya membuat tim kami menjadi lebih kuat," kata Guardiola.