Dalam event tersebut, PT GMT berkolaborasi dengan Indonesia Junior Soccer League (IJSL).

Dede Supriyadi yang merupakan direktur IJSL mengungkapkan bahwa antusias dari para peserta sangatlah tinggi, bahkan, yang mendaftar sampai melewati batas yang sudah ditentukan sebelumnya.

"Total pesertanya ada sekitar 1.020 pemain. Itupun terpaksa kami batasi karena ini event pertama," terang Dede.

Tak hanya sekadar menggelar turnamen sepak bola usia dini, PT GMT juga berharap dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut, warga Tangerang bisa lebih merasakan dan menggunakan fasilitas di Kelapa Dua Sport Center.

"Mungkin banyak yang mengenal area ini sebagai markas Persita saja, tetapi selain sepak bola kami memiliki banyak fasilitas olahraga lain yang sudah ada dan akan kami bangun ke depannya," jelas Indra Wijaya.

Rencananya, PT GMT akan membangun lebih banyak area fasilitas olahraga lain lagi yang diharapakan sudah bisa rampung tahun depan.

Penulis: Gazza Roosaryatama.