MenporaMenpora Erick Thohir siap diminta bantuan soal perbaikan JIS. (Kemenpora)

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Erick Thohir, menyebut seluruh proses seleksi ini dirancang untuk menjaring calon pimpinan terbaik yang memiliki kompetensi manajerial, kemampuan teknis serta rekam jejak unggul dibidang pengembangan industri olahraga.

“Seleksi ini kami adakan secara transparan, terbuka, objektif dan selektif sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku sebagai komitmen Kemenpora menghadirkan kepemimpinan yang profesional, berintegritas dan mampu mendorong kemajuan industri olahraga nasional. Diharapkan Deputi yang terpilih nanti bisa memperkuat ekosistem industri olahraga dan meningkatkan kontribusi nyata bagi pertumbuhan ekonomi berbasis olahraga,” ujar Menpora.