Pasalnya, Dorgu merupakan salah satu pemain yang sedang dalam performa terbaik.

Pemain yang bergabung dengan United sebagai bek sayap dari klub Italia Lecce itu telah menunjukkan performa gemilang dalam peran menyerang di sisi kiri di bawah asuhan Carrick.

Dorgu membayar kepercayaan Carrick dengan mencetak gol ke gawang Manchester City dan Arsenal di posisi barunya.

Musim ini, Dorgu sudah tampil 22 kali di Premier League dengan kontribusi tiga gol dan tiga assist.

United memiliki delapan pertandingan Premier League sebelum jeda internasional Maret, di mana Dorgu diperkirakan akan membela Denmark di babak play-off Piala Dunia.

Absennya Dorgu bisa memberi peran lebih besar bagi Matheus Cunha, yang memulai dua pertandingan terakhir United dari bangku cadangan.