Pemain Kunci:

Andres Iniesta

Andres Iniesta (kiri). (Zimbio)

Andres Iniesta memiliki kesempatan terakhirnya untuk pensiun bersama timnas Spanyol. Ia bakal menghabiskan seluruh tenaganya saat berlaga di Piala Dunia 2018.

Iniesta menjadi sosok kunci timnas Spanyol dalam satu dekade terakhir. Kini, Lopetegui berharap kepadanya untuk memberikan pengalaman dan kemampuan terbaiknya demi membawa Spanyol meraih gelar kedua Piala Dunia.

Sergio Ramos

Sergio Ramos. (Zimbio)

Sergio Ramos merupakan sosok kunci timnas Spanyol di lini belakang. Kapten timnas Spanyol itu diharapakn bisa menjadi pemimpin yang baik untuk rekan-rekannya.

Ramos memiliki kemampuan yang sudah tidak diperlukan lagi dalam menjaga lini belakang. Pengalamannya dibutuhkan tim Spanyol untuk menjaga keseimbangan lini belakang dari serangan lawan.

David De Gea

David De Gea. (Zimbio)

Nama terakhir yang menjadi andalan timnas Spanyol adalah David De Gea. De Gea diharapkan mampu konsisten dengan performa apiknya bersama Manchester United, tertular di timnas Spanyol.

De Gea bisa menjadi tembok terakhir timnas Spanyol agar lawan tak bisa membobol gawang La Furia Roja. Bersama Ramos, De Gea siap membuat striker lawan frustasi.

Pelatih:

Julen Lopetegui

Julen Lopetegui. (Zimbio)

Julen Lopetegui merupakan pelatih yang memiliki sifat kedisiplinan tinggi. Ia tetap tidak menghilangkan cara bermain tiki-taka Spanyol. Ia hanya meramu tiki-taka ke dalam sebuah kecepatan permainan dalam transisi menyerang dan bertahan.

Aibatnya, timnas Spanyol kali ini sangat cepat dalam memainkan umpan satu dua hingga langsung bisa menembus pertahanan lawan. Hal itu didukung dengan mayoritas para pemain muda di lini tengah, yang menjadi poros atau jantung permainan Spanyol.

Lanjut Baca lagi