Pada tahun 2008 Persib yang awalnya merupakan perserikatan amatir akhirnya menjadi klub profesional setelah terbentuknya sebuah badan hukum bernama PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) pada akhir Desember. Sejak saat itu, Persib tidak lagi mendapatkan kucuran dana pengelolaan dari pemerintah, melainkan dari pengelolaan usaha di bawah naungan PT PBB.

Persib baru bisa kembali mendapatkan gelar juara pada musim 2014. Di bawah kendali pelatih lokal, Djadjang Nurdjaman, Persib mengalahkan Persipura Jayapura melalui drama adu penalti babak final yang berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.

Di tahun 2015 situasi sepak bola dalam negeri suram akibat konflik Pemerintah dengan PSSI, Persib sempat membubarkan tim namun kemudian kembali berkumpul dan sanggup menjaga marwah sebagai tim elite Tanah Air. Maung Bandung tampil sebagai juara turnamen bergengsi Piala Presiden 2015. Pada babak final, tim asuhan Djadjang Nurdjaman mengalahkan Sriwijaya FC, 2-0.

Namun, kegemilangan pada ajang pengisi kekosongan liga itu tidak berlanjut pada turnamen selanjutnya, Piala Jenderal Sudirman. Langkah Persib terhenti hanya di babak fase grup karena cuma menang sekali dan menelan tiga kekalahan beruntun termasuk di Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 yang hanya menempati peringkat lima.

Mimpi buruk terus berlanjut setelah Liga 1 2017 bergulir Persib hanya mampu berada di peringkat 13 dari 34 laga yang dilakoni. Bahkan di turnamen pramusim Piala Presiden 2018 kandas di fase grup usai mengalami satu kemenangan atas Sriwijaya FC dan dua kekalahan beruntun atas PSMS Medan dan PSM Makassar.

Baca Juga:

Persib Bandung Pastikan Perekrutan Geoffrey Castillion Secara Resmi Setelah Wander Luiz

Persib Bandung Resmi Kontrak Wander Luiz

Di musim 2018, Persib kembali bangkit. Sempat menjadi juara di paruh musim, namun di akhir kompetisi Persib berada di peringkat keempat klasemen. Di musim 2019, manajemen Persib memutus kontrak pelatih Roberto Carlos Mario Gomez meski menyisakan satu musim. Ia digantikan Miljan Radovic yang sebelumnya dipercaya sebagai Direktur Teknik untuk menangani sistem permainan dan kurikulum pembinaan di tubuh Maung Bandung, mulai Akademi, Diklat hingga ke level senior atau profesional.

Miljan Radovic sempat menangani Persib. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)

Namun, perjalanan Radovic tak berjalan mulus meski sempat mengantarkan Maung Bandung lolos ke perempat final Piala Indonesia. Persib terpuruk di babak penyisihan Piala Presiden yang sekaligus mengakhiri karier kepelatihannya bersama tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat ini.

Sebagai gantinya, manajemen Persib merekrut Robert Rene Alberts dengan durasi dua musim. Namun, di putaran pertama, Persib hanya mampu berada di posisi ke-11 dengan nilai 15 hasil dari 3 kali menang, 6 kali imbang, dan 6 kali kalah.

Robert pun langsung melakukan perubahan terutama untuk para pemain asingnya. Sebelumnya Bojan Malisic, Rene Mihelic dan Arthur Gevorkyan diganti Omid azari, Nick Kuipers, dan Kevin van Kippersluis. Hasilnya Persib mengakhiri kompetisi dengan menempati posisi keenam dengan perolehan 51 poin.

Di musim 2020, Persib yang masih ditangani Robert Rene Alberts tidak banyak melakukan perubahan. Beberapa pemain di Liga 1 2019 sebagian besar dipertahankan termasuk dengan pemain asingnya.

Baca Juga:

Sempat Diisukan Gabung Persib, Saddil Ramdani: Saya ke Bandung Hanya Liburan

Target Pribadi Ghozali Siregar di Persib Bandung

Persiapan pertamanya, Persib menjalani turnamen bertajuk Asia Challenge Cup 2020 di Malaysia dengan berhadapan dengan Selangor FA sebagai tuan rumah dan Hanoi FC asal Vietnam.

Dengan mayoritas pemain lokal, Persib kalah dari Selangor FA 0-3. Di laga keduanya, Persib menang 2-0 atas Hanoi FC. Namun sayang, laga melawan tim asal Vietnam ini hanya berlangsung satu babak karena hujan deras disertai petir menyambar Stadion Shah Alam, Selangor.

Persiapan lainnya, Persib menjalani serangkaian uji coba dengan melawan Melaka United dan Barito Putera. Hasilnya Persib menang, masing-masing 3-1 atas Melaka United dan menang 2-1 atas Barito Putera. Setelah itu, Persib akan melanjutkan uji cobanya dengan melawan Persis Solo, PSS Sleman. Terakhir Pangeran Biru akan berhadapan dengan PSCS Cilacap.

Lanjut Baca lagi