Wolverhampton Wanderers

Berdiri: 1877

Kandang: Stadion Molibeux

Manajer: Nuno Espirto Santo

Kapten: Danny Batth

Wolverhampton Wanderers menjadi tim pertama yang promosi ke Premier League 2018-2019. Tiket promosi berhasil digenggam setelah Fulham bermain 1-1 saat melawan Brentford.

Dengan hasil tersebut, posisi Wolverhampton Wanderers pada peringkat dua besar klasemen tak mungkin lagi digusur Fulham.

Keberhasilan tersebut sekaligus mengakhiri penantian Wolverhampton Wanderers selama enam tahun. Terakhir kali Wolves berlaga di Premier League adalah pada 2012.

Wolverhampton Wanderers memang mendominasi EFL Championship 2017-2018. Skuat asuhan Nuno Espirto Santo tersebut mengakhiri kompetisi pada posisi puncak dengan mengoleksi 99 poin dari 46 pertandingan.

Untuk bersaing di Premier League 2018-2019, Wolverhampton Wanderers telah memboyong sejumlah pemain seperti Joao Moutinho, Ruben Vinagre, Leo Bonatini dan Diogo Jota.

Sebelumnya, Wolverhampton Wanderers juga telah diperkuat sejumlah pemain berpengalaman seperti Ruben Neves, Raul Jimenez dan Helder Costa.

Lanjut Baca lagi