RealReal Madrid 2-1 Atletico Madrid (Foto: Laman Resmi Real Madrid)

Pertandingan melawan Barcelona di final bertajuk El Clasico akan dimainkan di King Abdullah Sports City, Senin (12/01) pukul 02.00 dini hari WIB.

Musim lalu, Madrid dua kali kalah di final melawan Barcelona (total empat kali kalah) dan memiliki motivasi untuk membalasnya.

Hal itu ditegaskan oleh kiper Madrid, Thibaut Courtois, yang juga memprediksi laga sulit melawan Barcelona.

"Kami harus menang," tegas Courtois.

"Tahun lalu kami kalah di dua final melawan mereka dan kami ingin menang, sama seperti mereka, yang kalah di El Clasico di LaLiga dan haus akan balas dendam."

"Ini akan menjadi pertandingan hebat antara dua tim yang ingin menang. Kami harus pulih dengan baik dan memiliki stamina yang prima pada hari Minggu untuk menang," urainya.

Alonso juga memprediksi laga sulit melawan Barcelona dan ia berharap Madrid melakukan pemulihan lebih baik untuk laga tersebut.

"Tujuannya adalah mencapai final melawan tim yang sangat bagus. Kami tahu itu akan sulit dan kemarin kami berbicara tentang tidak melupakan pertandingan liga," kata Alonso.

"Kami membutuhkan energi dalam duel dan dalam pertarungan serta hal-hal yang kami tahu bisa kami lakukan lebih baik," urainya.