Mohamed Salah (mirror)
Saat Arne Slot masih mendapatkan kepercayaan dari petinggi klub, situasi berbeda pada Mohamed Salah.
Kabarnya ada kekhawatiran internal tentang performa Mohamed Salah yang secara nyata menurun dratis.
Salah adalah penyerang kunci Liverpool, tetapi performa menyerang terbaik pasukan Slot dalam 12 pertandingan terakhir terjadi dalam kemenangan 5-1 melawan Eintracht Frankfurt, saat Salah tidak menjadi starter.
Pemain Mesir ini telah mencetak tujuh gol dalam 25 pertandingan sejak kontrak barunya diumumkan pada April.
Catatan yang bagi pemain lain mungkin dianggap sebagai hasil yang bagus, tetapi pemain berusia 33 tahun ini dinilai berdasarkan standar yang telah dia tetapkan selama delapan tahun di klub.