SelebrasiSelebrasi Emaxwell Souza usai merobek gawang PSBS Biak di Stadion Manahan, Solo, Jumat (31/10). (Media Persija)

Pada sisi lainnya, Persija tidak bisa hanya menggantungkan nasib ke tim lain.

Akan menjadi sia-sia jika Persib dan Borneo FC tergelincir, tetapi Persija juga gagal mengamankan kemenangan.

Persija akan menjamu Persijap Jepara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (3/1) sore pukul 15.30 WIB.

Ricky Nelson mengatakan Persija harus bisa memaksimalkan setiap laga kandang untuk meraih tiga poin.

Ia tidak mau Persija kembali tergelincir ketika kalah di kandang Semen Padang beberapa waktu lalu.

Pasalnya, jika gagal meraih tiga poin, Persija bukan hanya membuang kesempatan mengudeta Persib dan Borneo FC, tetapi peringkat ketiga bisa direbut Malut United yang akan menjamu PSBS Biak di kandang.

Persija hanya unggul satu poin dari tim dengan julukan Laskar Kie Raha tersebut.

"Fokus kami adalah bagaimana lawan (Persijap) Jepara kita kembali (dapat) tiga poin lagi."

"Jadi setiap (laga) home, setiap pertandingan kita berusaha maksimal dapat tiga poin, sehingga itu akan dengan sendirinya posisi klasemen kita bisa tetap terus bersaing di atas," tutur asisten Mauricio Souza itu.