Di paruh kedua, Benitez disinyalir ingin anak-anak asuhnya meningkatkan intensitas serangan dan gol kedua tuan rumah langsung lahir di menit 54. Rondon melepaskan tendangan keras dari jarak dekat ketika menyambar bola liar dari kemelut di muka gawang Liverpool. 2-2.

Klopp telah mengerahkan upaya maksimal dengan memasukkan Xherdan Shaqiri, Divock Origi, dan James Milner, menggantikan Georginio Wijnaldum, Mo Salah, dan Dejan Lovren. Ditarik keluarnya Mo Salah cukup mengkhawatirkan karena ia cedera.

Upaya dari Klopp itu membuahkan hasil dari gol dramatis yang diciptakan Origi di menit 86. Dua pemain pengganti jadi super-sub melalui umpan dari tendangan bebas Shaqiri yang disambar oleh Origi dengan tandukkan kepala. Skor berubah jadi 3-2.

Gol Divock Origi

Delapan menit tambahan waktu diberikan di babak kedua setelah perawatan cedera Mo salah. Namun tidak ada lagi gol yang tercipta di St James Park, Liverpool menang dengan skor 3-2 dan kembali ke puncak klasemen Premier League.

Susunan Pemain:

Newcastle United (3-4-3): Martin Dubravka; Fabian Schar (Yoshinori Muto 90+1'), Jamaal Lascelles, Paul Dummett; Javier Manquillo, Ki Sung-yueng, Isaac Hayden, Matt Ritchie; Ayoze Perez, Salomon Rondon, Christian Atsu.

Pemain Cadangan: Jonjo Shelvey, Mohamed Diame, Yoshinori Muto, Kenedy, Federico Fernandez, Antonio Barreca, Karl Darlow.

Manajer: Rafael Benitez

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Dejan Lovren (James Milner 83'), Virgil van Dijk, Andy Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Georginio Wijnaldum (Xherdan Shaqiri 66'); Mohamed Salah (Divock Origi 73'), Daniel Sturridge, Sadio Mane.

Pemain Cadangan: James Milner, Joe Gomez, Alex Oxlade-Chamberlain, Simon Mignolet, Xherdan Shaqiri, Divock Origi, Joel Matip.

Manajer: Jurgen Klopp