AntonioAntonio Conte (uefa)

Hasil imbang tersebut menambah panjang catatan buruk Conte saat bertarung di kompetisi Eropa.

Khusus di Liga Champions, Conte telah memimpin lima klub; Juventus, Chelsea, Inter Milan, Tottenham Hotspur, dan Napoli.

Bersama lima klub tersebut, Conte telah menjalani 49 pertandingan di kompetisi antarklub paling elite Eropa itu.

Dari 49 penampilan, Conte punya catatan miris dengan 17 kemenangan, 16 imbang, dan 16 kekalahan.

Sedangkan prestasi terbaik Conte di ajang itu hanya mencapai babak perempat final bersama Juventus pada 2012-2013.

Sementara di klub lain, langkah Conte selalu terhenti di fase grup atau babak 16 besar.

Catatan ini menarik jika melihat prestasi mentereng Conte saat memimpin timnya di kancah liga domestik.

Bersama lima klub tersebut, Conte sukses merengkuh lima gelar Serie A dan satu Premier League.

Tak hanya melempem di Liga Champions, Conte juga punya prestasi miris di kompetisi Eropa lainnya seperti Liga Europa dan UEFA Conference League.

Di Liga Europa, Conte mampu memenangkan 10 dari 14 pertandingan bersama Juventus dan Inter Milan.

Meski catatannya apik, Juventus disingkirkan Benfica di semifinal 2013-2014 dan Inter kalah di final dari Sevilla pada 2019-2020.

Di UEFA Conference League 2021-2022, Conte punya noda hitam lainnya saat menukangi Tottenham Hotspur yang gagal lolos dari fase grup.