Alvaro Arbelona (Laman resmi Real Madrid)

Arbeloa ditunjuk sebagai pengganti Xabi Alonso sehari setelah Real Madrid kalah 2-3 dari Barcelona di final Piala Super Spanyol.

Kegagalan di Piala Super Spanyol menjadi titik akhir bagi Alonso yang berada dalam tekanan setelah hasil yang kurang memuaskan Madrid di akhir 2025.

Madrid kemudian mengangkat Arbeloa yang sebelumnya menangani Madrid Castilla.

Berkaitan dengan tugas sebelumnya di tim muda Madrid, Arbeloa menyatakan bahwa Madrid memiliki pemain akademi terbaik di dunia dan siap bermain di tim utama.

"Kami memiliki akademi terbaik di dunia. Pemain lulusan akademi Real Madrid tersebar di seluruh dunia," kata sang pelatih.

"Mereka memiliki peluang besar tampil di tim utama selama saya menjadi pelatih."

Arbeloa memiliki ikatan kuat dengan Madrid, menimba ilmu di akademi klub sebelum bergabung dengan Liverpool pada 2007, di mana dia bermain bersama Xabi Alonso.

Arbeloa kembali ke Madrid pada 2009 dan menjadi bagian penting skuad di era kepelatihan Jose Mourinho.

Pelatih berusia 43 tahun itu mengungkapkan bahwa dia sempat berbicara dengan Alonso sebelum resmi menerima jabatan baru tersebut.

Arbeloa menegaskan hubungan persahabatannya dengan Alonso tetap terjaga.

Arbeloa menegaskan bahwa kedatangannya membawa semangat baru bagi seluruh pemain.

"Semua pemain memulai dari nol bersama saya. Ini adalah awal yang baru untuk semua," tegas Arbeloa.