Sebelumnya, anggota Exco PSSI lainnya, Arya Sinulingga, dalam siniar yang tayang di Youtube Liputan6 mengatakan pelatih baru Timnas Indonesia akan dikontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun.

"Kemarin sudah sepakat kontraknya itu 2 tahun plus 2," ujar Arya.

"Piala Asia 2027 bisa jadi evaluasi nanti diperpanjang lagi apa tidak," tuturnya.