Luka Modric

Kegagalan itu membuat Real Madrid mempertahankan James Rodriguez, pemain yang sejatinya sudah masuk dalam daftar jual. Pemain 28 tahun tersebut gagal reuni dengan Carlo Ancelotti di Napoli.

Meski demikian, barisan gelandang tengah Real Madrid belum terlihat cukup dalam. Apalagi, masih ada jarak kualitas yang besar antara pemain inti dan cadangan.

Real Madrid punya lima gelandang tengah yang biasa ditampilkan. Casemiro, Toni Kroos, Luka Modric, James Rodriguez, dan Isco adalah nama-nama yang kerap diandalkan Zidane.

Sementara itu, dari daftar cadangan, Madrid punya pemain muda yakni Brahim Diaz dan Federico Valverde. Total, Madrid memiliki tujuh pemain yang biasa beroperasi sebagai gelandang tengah.

Bila menilik komposisi itu, sulit bila harus mengandalkan Kroos, Casemiro, dan Modric terus menerus. Apalagi, Kroos dan Modric sudah mulai termakan usia.

Sudah jatuh tertimpa tangga, Madrid semakin terpojok usai Luka Modric, Isco, Diaz, dan Rodriguez tidak berada dalam kondisi terbaik lantaran cedera.

Berdasarkan laporan Marca, saat ini hanya Kroos yang berada dalam kondisi siap tempur. Sedangkan, Casemiro hanya mengikuti latihan satu kali sebelum pertandingan melawan Levante.

Kegagalan Real Madrid mendapatkan gelandang tengah kian terasa dampaknya karena jadwal padat yang dihadapi. Setelah bersua Levante, Madrid akan memulai petualangan di Liga Champions dengan menghadapi Paris Saint-Germain. Tentunya, Los Blancos membutuhkan pemain-pemain terbaik untuk bisa menekuk Les Parisiens.

Seharusnya, Real Madrid menyadari jika komposisi skuat di barisan tengah belum cukup kuat. Apalagi, ada bahaya dari badai cedera. Kalau sudah begini, Zinedine Zidane perlu memutar otak agar tidak didepak.