Agustus 2019

Skandal Golf Gareth Bale

Gareth Bale kembali menjadi sorotan setelah terlihat sedang asyik bermain golf. Padahal, beberapa hari sebelumnya, Zidane mengatakan Bale sedang cedera sehingga tidak bisa mengikuti lawatan Real Madrid ke Jerman.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengindikasikan tidak bisa menerima aksi Gareth Bale ketika asyik bermain golf di lapangan Ciudad Grupo Santander, Madrid. Sebab, sebelumnya sang pemain mengaku sedang cedera.

Arsenal Pecahkan Rekor Transfer, Harry Maguire Jadi Bek Termahal

Arsenal memecahkan rekor pembelian klub untuk mendatangkan Nicolas Pepe. Pemain asal Pantai Gading itu didatangkan dengan banderol 72 juta pounds.

Sementara itu setelah melalui proses negosiasi panjang, saga transfer Harry Maguire selesai juga. Manchester United dan Leicester City akhirnya mencapai kata sepakat Jumat (2/8).

United bersedia membayar Leicester City dengan kesepakatan dasar 85 juta pounds. Maguire menjadi bek termahal di Premier League. Dia melewati rekor yang sebelumnya dipegang oleh Virgil van Dijk yang dibeli Liverpool seharga 75 juta pounds.

Selanjutnya Manchester United harus kehilangan Romelu Lukaku yang resmi bergabung dengan Inter. Pemain asal Belgia ini didatangkan dari Manchester United secara permanen dan telah menandatangani kontrak bersama Nerazzurri hingga 30 Juni 2024.

Hat-trick di Pekan Perdana, Raheem Sterling Sejajar dengan Didier Drogba

Menyumbang tiga gol menjadikan Raheem Sterling terpilih menjadi pemain terbaik pada kemenangan 5-0 Manchester City atas West Ham United, Sabtu (10/8) malam WIB. Tak hanya itu, trigol pada laga tersebut juga memasukkan nama Sterling ke dalam buku sejarah Premier League.

Berkat hat-trick tersebut, Sterling berhasil mengukir catatan yang hanya dibuat oleh segelintir pemain. Sterling kini menjadi pemain kesembilan yang membuat tiga gol pada pekan perdana Premier League.

Liverpool Juara Piala Super Eropa, Samai Rekor Real Madrid

Liverpool menjuarai Piala Super Eropa 2019 setelah memenangi adu penalti 5-4 usai main imbang 2-2 melawan Chelsea di Stadion Vodafone Park, Istanbul, Turki, Kamis (15/8) dini hari WIB.

Kemenangan tersebut membuat The Reds menyamai rekor raksasa Spanyol, Real Madrid, sebagai peraih empat kali juara Piala Super Eropa.

Keduanya hanya kalah dari Barcelona dan AC Milan yang masing-masing sudah lima kali menjadi juara Piala Super Eropa.

Lanjut Baca lagi