Mei 2021

Inter Milan Akhiri Dominasi Juventus

Bulan Mei dibuka dengan kesuksesan Inter Milan meraih Scudetto 2021-2022. Nerazzurri mengakhiri dominasi Juventus di Serie A yang sudah berlangsung sembilan tahun lamanya.

Menariknya, kepastian Scudetto Inter diraih tanpa bertanding. Poin La Beneamata di puncak klasemen tak mungkin terkejar lagi usai Atalanta ditahan imbang Sassuolo, Minggu (2/5).

Ketika itu, Atalanta memang menjadi pesaing terdekat Inter. Namun selisih poin kedua tim mencapai 13 poin dengan empat laga tersisa.

Suporter Manchester United Duduki Old Trafford

Pada hari yang sama, kelompok suporter Manchester United mengamuk saat melakukan aksi unjuk rasa memprotes kepemimpinan keluarga Glazers. Mereka menduduki Old Trafford secara paksa.

Ironisnya, hal itu terjadi jelang laga Manchester United kontra Liverpool. Pertandingan ini pun terpaksa ditunda.

Protes keras ini tak lepas dari keputusan petinggi Manchester United yang bergabung dengan Liga Super Eropa. Meskipun Setan Merah dengan cepat berpindah haluan dan keluar dari kelompok tersebut.

AS Roma Tunjuk Jose Mourinho sebagai Pelatih Anyar

Jelang berakhirnya musim 2020-2021, AS Roma membuat gebrakan besar. Il Giallorossi mengumumkan kedatangan Jose Mourinho.

Mourinho dipercaya menangani Roma menatap musim berikutnya. Pria berkebangsaan Portugal itu diplot menggantikan Paulo Fonseca yang kontraknya tak diperpanjang.

Roma mengikat Mourinho dengan kontrak berdurasi tiga tahun. Mantan juru taktik Inter Milan itu kembali berkarier di Italia setelah lebih dari satu dekade berlalu.

Manchester City dan Chelsea ke final Liga Champions

Manchester City dan Chelsea memastikan diri melaju ke final Liga Champions. Kepastian itu didapat usai dua wakil Inggris tersebut meraih hasil positif pada leg kedua semifinal.

Manchester City mengalahkan Paris Saint-Germain dengan skor 2-0. The Citizens unggul 4-1 secara agregat.

Chelsea juga meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Real Madrid di Stamford Bridge. Tim asuhan Thomas Tuchel unggul 3-1 secara agregat usai bermain imbang 1-1 pada pertemuan pertama.

Ini menjadi all English final ketiga sepanjang sejarah Liga Champions. Jumlah tersebut menyamai rekor wakil Spanyol.

Manchester United ke Final Liga Europa

Manchester United menebus kegagalannya di Liga Champions dengan lolos ke final Liga Europa. Kepastian itu didapat usai Setan Merah menyingkirkan AS Roma dengan agregat 8-5 di semifinal.

Manchester United sebenarnya takluk 2-3 pada leg kedua semifinal yang berlangsung di kandang Roma. Namun hasil itu tak banyak berpengaruh karena mereka lebih dulu meraih kemenangan telak 6-2 pada pertemuan pertama.

Ini menjadi kali pertama Ole Gunnar Solskjaer membawa Manchester United ke partai final. Sebelumnya, mereka selalu mentok di semifinal.

Pada partai puncak, Manchester United akan berjumpa dengan Villarreal. Wakil Spanyol itu menyingkirkan Arsenal dengan agregat 2-1.

Bayern Munchen Juara Bundesliga

Bayern Munchen mengunci gelar juara Bundesliga 2021-2022 saat kompetisi menyisakan dua pekan. Uniknya, Die Roten meraihnya sebelum bertanding.

Kekalahan RB Leipzig dari Borussia Dortmund membuat poin Munchen di puncak klasemen tak mungkin terkejar lagi. Laga tim asuhan Hansi Flick kontra Borussia Monchengladbach beberapa jam kemudian menjadi tak penting lagi.

Namun Munchen tetap tampil serius dalam laga tersebut. Robert Lewandowski dan kawan-kawan menghancurkan Gladbach dengan skor telak 6-0.

Munchen pun sukses meraih gelar Bundesliga yang kesembilan secara beruntun. Secara keseluruhan, mereka sudah memiliki 31 trofi kasta tertinggi liga Jerman tersebut.

Manchester City Juara Premier League

Manchester City keluar sebagai juara Premier League 2021-2022. Uniknya, kepastian itu didapat usai Manchester United takluk dari Leicester City pada pekan ke-36.

Persaingan duo Manchester memang untuk meraih trofi memang berlangsung sengit. Sayang Setan Merah kehabisan bensin di fase krusial.

Manchester United tertinggal sepuluh poin dari tetangganya di puncak klasemen dengan tiga laga tersisa. Hal itu membuat Manchester City tak mungkin terkejar lagi.

Leicester City Pecundangi Chelsea di Final Piala FA

Leicester City membuat kejutan dengan menjuarai Piala FA. Pada laga final, The Foxes menaklukkan Chelsea dengan skor 1-0.

Gol tunggal kemenangan Leicester dicetak Youri Tielemans lewat tembakan spektakuler pada menit ke-63. Chelsea tak mampu membalas hingga laga usai.

Hasil ini merupakan kejutan besar mengingat Chelsea menjadi favorit. Apalagi The Blues tengah dalam rasa percaya diri tinggi usai melaju ke final Liga Champions.

Juventus Juara Coppa Italia

Juventus mendapat hadiah hiburan usai gagal mempertahankan dominasinya di Serie A. Tim asuhan Andrea Pirlo sukses menjuarai Coppa Italia.

Pada laga final, Juventus sukses mengalahkan Atalanta dengan skor 2-1. Gol-gol Dejan Kulusevski (31') dan Federico Chiesa (73') hanya mampu dibalas sekali oleh Ruslan Malinovsky (41').

Ini merupakan gelar Coppa Italia ke-14 yang diraih Juventus. Bianconeri kian menegaskan diri sebagai tim tersukses di turnamen tersebut.

Atletico Madrid Raih Gelar LaLiga di Pekan Terakhir

Perburuan gelar LaLiga 2020-2021 berakhir drastis. Atletico Madrid keluar sebagai juara pada laga penentuan.

Memasuki pekan terakhir, Atletico unggul dua poin dari pesaing terdekatnya, Real Madrid. Hal itu membuat Los Rojiblancos harus meraih kemenangan untuk mengunci gelar.

Atletico mampu mewujudkan misi tersebut. Tim asuhan Diego Simeone sukses mengalahkan Real Valladolid dengan skor 2-1.

Hasil ini membuat kemenangan Madrid atas Villarreal menjadi tak berarti. Atletico tak terbendung meraih trofi LaLiga kesebelasnya.

Lille Hentikan Dominasi PSG di Ligue 1

Kejutan besar mewarnai gelaran Ligue 1 2020-2021. Paris Saint-Germain (PSG) gagal mempertahankan gelar yang sudah direbutnya dalam tiga musim terakhir secara beruntun.

Lille menjadi pemutus dominasi PSG. Les Dogues memuncaki klasemen di akhir musim dengan keunggulan satu poin dari raksasa Prancis tersebut.

Conte dan Zidane Mundur, Pirlo Dipecat

Pergantian pelatih sejumlah klub besar mewarnai akhir musim 2020-2021. Real Madrid, Inter Milan, dan Juventus mengganti nakhoda tim di saat yang hampir bersamaan.

Zinedine Zidane mundur dari kursi pelatih Real Madrid usai gagal mempertahankan gelar LaLiga. Sebaliknya, Antonio Conte meninggalkan Inter tak lama usai mempersembahkan trofi Scudetto.

Nasib lebih buruk dialami Andrea Pirlo. Kesuksesan meraih trofi Coppa Italia tak membuat posisinya sebagai pelatih Juventus terselamatkan.

Petinggi Bianconeri memecatnya usai gelaran Serie A 202O-2021 berakhir. Padahal Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan mampu finis di zona Liga Champions.

Juventus dan Inter tak butuh waktu lama untuk mencari pelatih baru. Mereka langsung menunjuk Massimiliano Allegri dan Simone Inzaghi sebagai juru taktik anyar.

Sementara Madrid butuh waktu lebih lama untuk mencari pengganti Zidane. Sederet pelatih papan atas sempat dikaitkan dengan Los Blancos.

Nasib Tragis Duo Manchester di Eropa

Manchester City dan Manchester United sukses berlaga di final Liga Champions dan Liga Europa musim 2020-2021. Namun tak satu pun dari keduanya yang meraih gelar juara.

Manchester United gagal mengakhiri masa paceklik gelar usai takluk dari Villarreal di final Liga Europa lewat drama adu penalti. David De Gea menjadi pesakitan karena menjadi satu-satunya eksekutor yang gagal mencetak gol pada babak tos-tosan.

Sementara Manchester City juga tak bisa berbuat banyak saat jumpa Chelsea di final Liga Champions. The Citizens takluk 0-1 lewat gol tunggal Kai Havertz.

Juni 2021

Sergio Aguero Merapat ke Barcelona

Awal Juni dibuka dengan manuver kilat Barcelona di bursa transfer. Blaugrana mengumumkan kedatangan Sergio Aguero secara gratis.

Aguero memilih pergi ke Barcelona usai kontraknya tak diperpanjang Manchester City. Ia datang bersama Eric Garcia yang juga berstatus bebas transfer.

Real Madrid Pulangkan Carlo Ancelotti

Tak mau kalah dengan Barcelona, Madrid juga bergerak cepat di bursa transfer. Mereka mengumumkan kedatangan Carlo Ancelotti sebagai pelatih baru.

Ancelotti rela mundur dari kursi manajer Everton untuk menerima tawaran Madrid. Padahal gaji yang akan diterimanya lebih kecil.

Ancelotti menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun dengan Madrid. Namun kali ini ia tidak mendapat dukungan dana besar di bursa transfer seiring krisis finansial yang melanda.

Barcelona Terlilit Utang

Awan hitam menyelimuti Barcelona usai berakhirnya musim 2020-2021. El Barca diklaim terlilit utang dalam jumlah besar.

Tak tanggung-tanggung, utang Barcelona mencapai Rp 17,4 triliun. Tim yang dipimpin oleh Joan Laporta itu pun berada dalam ancaman kebangkrutan.

Pandemi virus corona menjadi penyebab utama melejitnya utang Barcelona. Usaha mereka untuk memperpanjang kontrak Lionel Messi pun menemui jalan terjal.

Italia Buka Piala Eropa 2020 dengan Kemenangan, Christian Eriksen Tumbang

Laga pembuka Piala Eropa 2020 menyuguhkan duel Italia kontra Turki di Stadio Olimpico, Sabtu (12/6) dini hari WIB. Tim Azzurri menandai momen ini dengan kemenangan.

Italia dengan perkasa menghancurkan Turki tiga gol tanpa balas. Kemenangan ini menjadi modal berharga tim asuhan Roberto Mancini untuk merebut gelar juara.

Kurang dari 24 jam usai kemenangan Italia, insiden horor mewarnai gelaran Piala Eropa. Christian Eriksen tiba-tiba tumbang di lapangan saat Denmark menjamu Finlandia.

Eriksen ternyata mengalami henti jantung. Beruntung nyawanya bisa diselamatkan lewat kesigapan tim medis di lapangan.

Eriksen kemudian dilarikan ke rumah sakit. Pemain Inter Milan itu akhirnya harus absen hingga akhir turnamen.

Kepemimpinan Simon Kjaer dalam insiden ini turut menjadi sorotan dunia. Ia menjadi orang pertama yang memberi pertolongan kepada Eriksen dan meminta rekan setimnya membuat barikade.

Copa America 2021 Akhirnya Dimulai

CONMEBOL akhirnya berhasil menggelar Copa America 2021 pada 13 Juni 2021. Turnamen ini nyaris batal usai dua kali pergantian tuan rumah efek pandemi virus corona.

Brasil yang ditunjuk sebagai tuan rumah dadakan mengawali kiprahnya dengan gemilang. Tim Samba mengalahkan Venezuela dengan skor telak 3-0.

Hakan Calhanoglu Menyeberang ke Inter Milan

Di tengah perhelatan Piala Eropa dan Copa America, Inter Milan membuat heboh bursa transfer. Nerazzurri mengumumkan kedatangan Hakan Calhanoglu pada 22 Juni.

Transfer ini mengejutkan mengingat latar belakang Calhanoglu sebagai mantan pemain Milan. Apalagi kepindahannya terjadi secara gratis.

Kepindahan Calhanoglu tentu memicu amarah suporter Milan. Label pengkhianat langsung disematkan kepada pemain berusia 27 tahun tersebut.

Tim-tim Unggulan Melaju ke 16 Besar Piala Eropa 2020

Tidak ada kejutan berarti yang mewarnai fase grup Piala Eropa 2020. Tim-tim unggulan mampu memastikan diri lolos ke babak 16 besar.

Meski begitu, dua final kepagian langsung tersaji di babak 16 besar. Pertandingan yang dimaksud adalah duel Belgia vs Portugal dan Inggris vs Jerman.

Dua Favorit Juara Piala Eropa 2020 Tersingkir

Babak 16 besar Piala Eropa 2020 menghadirkan banyak kejutan. Yang terbesar tentu tersingkirnya dua favorit juara, Portugal dan Prancis.

Portugal yang berstatus juara bertahan tak berkutik di hadapan Belgia. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan takluk dengan skor 0-1.

Sementara nasib lebih tragis dialami Prancis. Sang juara dunia secara mengejutkan disingkirkan Swiss lewat drama adu penalti.

Kedua tim bermain imbang 3-3 hingga babak perpanjangan waktu berakhir. Kegagalan eksekusi Kylian Mbappe pada babak adu penalti memastikan kemenangan Swiss.

Dua tim besar lain yaitu Belanda dan Jerman juga ikut tersingkir. Keduanya takluk dari Republik Ceko dan Inggris.

Juli 2021

Jadon Sancho Merapat ke Manchester United

Jadon Sancho memang tidak menjadi pilihan utama Timnas Inggris di Piala Eropa 2020. Namun hal itu tak membuat Manchester United ragu untuk mengontraknya.

Manchester United mengumumkan kepindahan Sancho pada awal Juli. Pemain milik Borussia Dortmund itu ditebus dengan biaya sekitar 73 juta poundsterling.

Manchester United sebenarnya sudah memburu Sancho sejak tahun lalu. Namun Dortmund sempat menghalangi kepergiannya.

Kejutan Denmark di Piala Eropa 2020

Timnas Denmark menjadi fenomena tersendiri di Piala Eropa 2020. Tim Dinamit menjadi kuda hitam satu-satunya yang melaju ke semifinal.

Kepastian itu didapat usai Denmark mengalahkan Republik Ceko dengan skor 2-1 pada babak perempat final. Sayang langkah mereka untuk melaju ke final akhirnya dihentikan Inggris.

Meski begitu kesuksesan Denmark melaju hingga semifinal patut dipuji. Simon Kjaer dan kawan-kawan memang harus jatuh bangun sejak fase grup dan ditandai dengan kehilangan Christian Eriksen.

PSG umumkan Kedatangan Sergio Ramos

PSG memenangi persaingan untuk mendapatkan Sergio Ramos. Bek tangguh tersebut memang berstatus bebas transfer usai kontraknya bersama Real Madrid habis.

Ramos sempat diminati sejumlah klub besar. Namun yang bersangkutan akhirnya memilih PSG.

PSG memberi kontrak berdurasi dua tahun kepada Ramos. Hal ini tak mampu dipenuhi Madrid.

Lionel Messi dan Argentina Akhiri Kutukan Copa America

Timnas Argentina menandai kiprahnya di Copa America 2021 dengan happy ending. Tim Tango sukses menggondol gelar juara usai menaklukkan Brasil pada partai final.

Duel kedua tim berakhir dengan skor 1-0 untuk Argentina. Angel Di Maria menjadi pencetak gol tunggal pada partai final.

Meski begitu, sorotan utama tetap diberikan kepada Lionel Messi. Ia akhirnya mampu membawa tim senior Argentina meraih gelar juara.

Italia Juara Piala Eropa 2020 di Wembley

Lewat perjuangan panjang, Italia akhirnya keluar sebagai juara Piala Eropa 2020. Gli Azzurri mengalahkan Inggris pada partai final yang berlangsung di Stadion Wembley.

Laga final berlangsung sengit dan menarik. Inggris yang tampil di depan publik sendiri langsung memecah kebuntuan pada menit kedua lewat sontekan Luke Shaw.

Namun Italia menunjukkan mental juaranya. Gol balasan Leonardo Bonucci pada menit ke-67 memaksa laga berlanjut ke babak perpanjangan waktu.

Sang juara kemudian harus ditentukan lewat adu penalti karena tidak ada gol tambahan yang tercipta. Pada babak tos-tosan, Gianluigi Donnarumma tampil sebagai pahlawan dengan menepis dua tembakan dari Bukayo Saka dan Jadon Sancho untuk membawa Italia menang 3-2.

Gianluigi Donnarumma Ikut Merapat ke PSG

Tak lama setelah membawa Italia juara Piala Eropa 2020, Gianluigi Donnarumma sepakat pindah ke PSG. Ia memang telah berstatus tanpa klub setelah kontraknya bersama AC Milan habis akhir Juni lalu.

PSG langsung mengikat Donnarumma dengan kontrak jangka panjang berdurasi lima tahun. Ia diharapkan mampu membantu Les Parisiens berjaya di Liga Champions.

Barcelona dan Real Madrid Dapatkan Bintang Gratisan

Krisis finansial membuat Barcelona dan Real Madrid cukup berhemat di bursa transfer musim panas. Meski begitu, mereka tetap mampu mendatangkan bintang anyar.

Real Madrid mendapatkan jasa David Alaba tanpa mengeluarkan uang transfer. Bek berkebangsaan Austria itu berstatus tanpa klub usai kontraknya bersama Bayern Munchen berakhir.

Alaba diplot sebagai pengganti Sergio Ramos. Ia bahkan mendapat kehormatan mengenakan nomor punggung empat peninggalan mantan kapten Madrid tersebut.

Seolah tak mau kalah, Barcelona memperkenalkan Memphis Depay tak lama kemudian. Winger berkebangsaan Belanda itu juga diboyong secara cuma-cuma.

Depay menambah panjang deretan bintang yang direkrut Barcelona secara gratis pada musim panas kemarin. Sebelumnya ada nama Sergio Aguero dan Eric Garcia.

Manchester United Bajak Varane dari Madrid

Gebrakan besar dilakukan Manchester United pada penghujung Juli. Setan Merah mengumumkan kedatangan Raphael Varane.

Manchester United membajak Varane dari Madrid dengan biaya sekitar 40 juta poundsterling. Pemain berkebangsaan Prancis itu menjadi pembelian kedua setelah Jadon Sancho.

Agustus 2021

Amerika Serikat Juara Piala Emas

Bulan Agustus dibuka dengan kesuksesan Amerika Serikat menjuarai Piala Emas Concacaf 2021. Negeri Paman Sam menaklukkan Meksiko dengan skor 1-0 pada partai final.

Kemenangan Amerika Serikat atas rival abadinya itu terjadi dengan cara yang dramatis. Gol kemenangan yang dicetak Miles Robinson saat babak perpanjangan waktu tersisa tiga menit.

Ini merupakan gelar ketujuh Amerika Serikat di ajang Piala Emas. Jumlah tersebut masih tertinggal satu buah dari Meksiko yang berstatus tim tersukses di turnamen ini.

Harry Kane Berulah, Manchester City boyong Jack Grealish

Persiapan Tottenham Hotspur menatap musim 2021-2022 terganggu dengan ulah Harry Kane. Sang penyerang mangkir latihan dari jadwal yang sudah ditentukan.

Sebelum Piala Eropa bergulir, Kane sempat mengungkapkan keinginannya untuk hengkang dari Tottenham. Namun petinggi The Lilywhites tampak tidak merestuinya.

Tottenham dalam posisi yang kuat karena Kane masih terikat kontrak jangka panjang. Sementara sang penyerang berharap pindah ke Manchester City dan bermain di bawah asuhan Pep Guardiola.

Sikap keras petinggi Tottenham itu membuat Manchester City mengambil langkah mengejutkan. Mereka menebus Jack grealish dengan biaya 100 juta poundsterling.

Barcelona Ikhlaskan Kepergian Messi

Tak lama kemudian, giliran Lionel Messi yang membuat gempar bursa transfer. Barcelona dengan terpaksa melepas La Pulga meski kedua pihak berniat melanjutkan kerja sama.

Regulasi LaLiga terkait batas beban gaji menjadi alasan utama Barcelona tak bisa memperpanjang kontrak Messi. Megabintang Argentina itu dengan cepat dikaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa lainnya.

Brasil Pertahankan Medali Emas Olimpiade

Timnas Brasil merebut medali emas Olimpiade Tokyo 2020. Kepastian itu didapat usai mengalahkan Spanyol dengan skor 2-1 pada laga final.

Pertemuan Brasil dan Spanyol merupakan sebuah final ideal. Terbukti kedua tim harus berduel hingga babak perpanjangan waktu.

Brasil unggul lebih dulu melalui aksi Matheus Cunha pada penghujung babak pertama. Namun Spanyol membalasnya dengan gol cantik Mikel Oyarzabal pada paruh kedua.

Malcolm akhirnya menjadi pahlawan kemenangan Brasil. Ia membobol gawang Spanyol pada menit ke-108 lewat tembakan kaki kiri yang akurat.

Brasil sukses mengulangi pencapaian empat tahun sebelumnya. Ketika itu, Neymar dan kawan-kawan juga sukses meraih medali emas saat bertindak sebagai tuan rumah.

Lionel Messi Merapat ke PSG

Beberapa hari setelah menghadiri acara perpisahan di Barcelona, Lionel Messi langsung punya klub baru. Ia memilih melanjutkan kariernya di Prancis bersama Paris Saint-Germain.

Messi menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan PSG. Ia langsung menjadi pemain bergaji tertinggi di sana.

PSG memperkenalkan Messi secara meriah. Suporter Les Parisiens sangat antusias menyambut salah satu pemain terbaik dunia sepanjang masa.

Chelsea Juara Piala Super Eropa

Chelsea mengawali musim 2021-2022 dengan menjuarai Piala Super Eropa. Tim asuhan Thomas Tuchel mengalahkan Villarreal yang berstatus juara Liga Europa lewat adu penalti.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Windsor Park, Kamis (12/8) dini hari WIB, kedua tim bermain imbang 1-1 hingga babak perpanjangan waktu usai. Hakim Ziyech dan Gerard Moreno mencatatkan namanya di papan skor.

Pada babak adu penalti, Kepa Arrizabalaga tampil sebagai pahlawan Chelsea. Ia menepis dua tembakan eksekutor Villarreal sehingga klub asal London itu menang 6-5.

Romelu Lukaku Pulang ke Chelsea

Chelsea membuat gempar bursa transfer musim panas saat mengumumkan kepulangan Romelu Lukaku pada 12 Agustus. Penyerang berkebangsaan Belgia itu ditebus dari Inter Milan dengan biaya sekitar 97 juta poundsterling.

Transfer ini cukup mengejutkan karena Lukaku sudah bahagia di Inter. Sementara ia punya masa lalu yang kurang baik dengan Chelsea.

Namun Lukaku ternyata memang ingin kembali ke Chelsea untuk menuntaskan misi yang tertunda. Hal itu membuat Inter tak bisa berbuat banyak untuk menahan kepergiannya.

Premier League, LaLiga, dan Bundesliga 2021-2022 Dimulai

Premier League, LaLiga dan Bundesliga menjadi liga elite Eropa pertama yang memulai musim 2021-2022. Laga perdana kedua kompetisi itu berlangsung pada 13 Agustus.

Laga pembuka Premier League 2021=2022 langsung menghadirkan kejutan besar. Arsenal menelan kekalahan saat bertandang ke markas tim promosi Brentford.

Hal serupa juga terjadi di Bundesliga. Bayern Munchen yang berstatus juara bertahan ditahan imbang Borussia Monchengladbach pada laga pembuka.

Sementara tim-tim unggulan melaju mulus di LaLiga. Barcelona, Real Madrid, dan Atletico Madrid mengawali kompetisi dengan kemenangan.

Serie A Menyusul Kick-Off, Ronaldo Minta Hengkang

Serie A menjadi liga elite Eropa yang paling akhir memulai musim 2021-2022. Kompetisi kasat tertinggi Italia itu memulai pekan perdana pada 21 Agustus.

Kejutan langsung mewarnai pekan pembuka saat Juventus ditahan imbang Udinese dengan skor 2-2. Massimiliano Allegri secara mengejutkan mencadangkan Cristiano Ronaldo dalam pertandingan ini.

Hal tersebut memicu spekulasi terkait masa depan Ronaldo. Megabintang Portugal itu dikabarkan sudah tidak betah di Juventus.

Rumor itu akhirnya menjadi kenyataan beberapa hari kemudian. Ronaldo bahkan langsung mendatangi Allegri untuk meminta izin pamit.

Manchester United Pulangkan Cristiano Ronaldo

Saga transfer Cristiano Ronaldo menjadi topik utama pada penghujung bursa transfer musim panas. Setelah meminta pergi dari Juventus, pemain berusia 36 tahun itu langsung dikaitkan dengan klub-klub besar lain.

Manchester City sempat berada dalam barisan terdepan untuk mendapatkan Ronaldo. CR7 menjadi opsi untuk menjadi pengganti Sergio Aguero setelah Harry Kane memilih bertahan di Tottenham Hotspur.

Saat Ronaldo seperti akan menjadi milik City, Manchester United datang menikung. Dengan biaya sekitar 15 juta euro saja, The Red Devils mengumumkan kepulangan si anak hilang ke Old Trafford.

Ronaldo bahkan mendapat kehormatan untuk menggunakan jersey nomor 7. Hal ini membuat Edinson Cavani harus beralih ke nomor 21.

Lionel Messi Lakoni Debut bersama PSG

Setelah lebih dari dua pekan diperkenalkan, Messi akhirnya melakoni debut bersama PSG. Laga tandang kontra Reims pada pekan keempat Ligue 1 2021-2022, 29 Agustus menjadi penanda momen istimewa tersebut.

Dalam laga tersebut, Messi tampil sebagai pemain pengganti. Ia masuk pada menit ke-66 menggantikan Neymar.

Messi menandai debutnya dengan baik. Meski tak mencetak gol, PSG menutup laga dengan kemenangan 2-0.

PSG Tolak Tawaran Fantastis Madrid untuk Mbappe

Real Madrid melakukan manuver krusial pada deadline transfer musim panas. Raksasa Spanyol itu menyiapkan tawaran fantastis untuk memboyong Kylian Mbappe dari PSG.

Tak tanggung-tanggung, Madrid siap menebus Mbappe dengan harga 180 juta euro. Angka tersebut sama dengan yang dikeluarkan PSG saat memboyong sang pemain dari AS Monaco.

Namun PSG menolak tawaran Madrid. Mereka tak takut kehilangan Mbappe secara gratis tahun depan.

Lanjut Baca lagi