Juli 2018 2018

1. Indonesia Open 2018: Tuan Rumah Dapat Dua Gelar

Kevin/Marcus
Kevin/Marcus (PBSI)

Bertempat di Istora Gelora Bung Karno, 3-8 Juli, pebulu tangkis tuan rumah sukses meraih dua gelar pada ajang Indonesia Open.

Gelar didapat pada nomor ganda putra lewat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang mengalahkan Takuto Inoue/Yuki Kaneko dengan skor 21-13, 21-16. Kemudian di ganda campuran berkat Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yag mengandaskan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

2. Novak Djokovic dan Angelique Kerber Juara Wimbledon

Novak Djokovic
Novak Djokovic. (Zimbio)

Juara bertahan Wimbledon, Roger Federer dan Garbine Muguruza sama-sama gagal mempertahankan gelar juara. Sebagai gantinya, Novak Djokovic dan Angelique Kerber yang berjaya di All England Lawn Tennis and Croquet Club, Wimbledon, London, Inggris, 15 Juli.

Djokovic mengalahkan Kevin Anderson yang tampil mengejutkan di turnamen ini pada final nomor tunggal putra. Sedangkan di final tunggal putri, Kerber mengandaskan Serena Williams dengan skor 6-3-6-3.

3. Lalu Muhammad Zohri Raih Medali Emas Lari 100 Meter Kejuaraan Dunia U-20

Lalu Muhammad Zohri
Lalu Muhammad Zohri (IAASF)

Atlet muda Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, meraih medali emas nomor bergengsi lari 100 meter di Kejuaraan Dunia Atletlik U-20 (di bawah usia 20 tahun) di Finlandia, 11 Juli.

Dalam nomor lari 100 meter, Zohri mengalahkan dua pelari asal Amerika Serikat, Anthony Schwartz dan Eric Harrison, dengan mencatatkan waktu 10,18 detik. Adapun kedua pesaingnya itu mencatat waktu 10,22 detik.

Lanjut Baca lagi