Mauro Icardi
Mauro Icardi

Antonio Conte merasa, mempertahankan Icardi hanya akan membuat Inter Milan menyimpan bom waktu. Meskipun, tidak bisa dimungkiri jika Icardi adalah penyerang tertajam Inter Milan dalam tiga tahun terakhir.

Inter Milan memboyong Icardi pada 9 Juli 2013 dari Sampdoria dengan mahar 13 juta euro. Sejauh ini, Icardi telah mengemas 124 gol plus 28 assist dalam 219 penampilan.

Meski mendapatkan pengusiran dari Inter Milan, Mauro Icardi tetap menarik di mata klub lain. Juventus, Napoli, AS Roma, dan AS Monaco adalah klub-klub yang santer dikabarkan menginginkan sang bomber.

AS Roma pernah mengajukan penawaran 30 juta euro plus Edin Dzeko kepada Inter Milan untuk mendapatkan Mauro Icardi. Namun, Icardi tidak jatuh hati pada proposal tersebut.

Mauro Icardi
Mauro Icardi

Akibatnya, keinginan Inter Milan untuk mendatangkan Dzeko pun pupus - mantan pemain Manchester City itu memperpanjang masa bakti. Pada sebuah wawancara, agen Dzeko mengungkapkan jika kliennya tidak bisa menunggu terlalu lama untuk mendapatkan kepastian dari Icardi.

Kemudian, sejumlah media di Italia melaporkan AS Monaco dan Napoli sudah memberikan tawaran pamungkas untuk Icardi. Kedua klub tersebut memberikan tenggat hingga tengah pekan ini pada Icardi untuk mengambil keputusan.

Perinciannya, Napoli bersedia memberikan 60 juta euro pada Inter Milan. Sementara itu, Icardi akan mendapatkan gaji 9 juta euro per musim.

Sedangkan, AS Monaco mengajukan penawaran 65 juta euro pada La Beneamata. Untuk Icardi, ia akan menerima upah 12 juta euro per musim.

Lanjut Baca lagi