Alex Song

Saat bergabung bersama Arsenal, Alex Song langsung menjadi pemain inti yang posisinya tak tergantikan. Kemampuannya sebagai gelandang bertahan mampu menjadikan lini tengah The Gunners sulit dikuasi tim lawan.

Namun, karier Song justru langsung menurun drastis saat memutuskan hengkang ke Barcelona pada 2012. Penyebabnya hanya satu, Song tak mampu menggeser posisi Sergio Busquets yang selalu menjadi andalan Blaugrana.

Selama dua musim berada di Camp Nou, Song hanya mencatatkan 29 penampilan. Kondisi itu membuatnya lelah dan minta dipinjamkan ke West Ham United. Akan tetapi, penampilan Song juga tak kunjung membaik bersama Arsenal, pemain asal Kamerun itu juga hanya mencatatkan 46 penampilan selama dua musim.

Gagal bersama West Ham, Barcelona kemudian melepasnya ke Rubin Kazan pada 2016 dengan status bebas transfer. Bersama Kazan, penampilan Song juga tak kunjung meningkat dan kembali dilepas pada 2 April 2018.

Lanjut Baca lagi