Beralih ke LaLiga, Barcelona menekuk Espanyol dengan skor 2-0, di RCDE Stadium, Minggu (4/1) dini hari WIB.
Awalnya, Barcelona sempat kesulitan membongkar pertahanan berlapis Espanyol. Apalagi, tuan rumah juga memiliki sejumlah peluang yang membahayakan bagi Barcelona.
Barca baru bisa mengemas gol melalui Dani Olmo pada menit ke-86. Gol tersebut tercipta melalui serangan balik cepat yang diselesaikan dengan tendangan jarak jauh.
Baca Juga:
5 Fakta Menarik Derbi Barceloni Espanyol vs Barcelona, Lionel Messi Paling Subur
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan LaLiga Antara Espanyol vs Barcelona
Inter Milan Siap Rampungkan Transfer, Joao Cancelo Masih Tunggu Keputusan Barcelona
Upaya Espanyol untuk menyamakan kedudukan justru berbuah petaka karena Robert Lewandowski membawa Barcelona menjauh 2-0 pada menit ke-90.
Sang striker memanfaatkan umpan tarik dari sisi kanan.
Tambahan tiga poin membuat posisi Barcelona di puncak klasemen tidak tergoyahkan.
Barcelona meraih 49 poin dari 19 pertandingan. Los Cules unggul tujuh poin dari Real Madrid yang belum melakoni pertandingan pekan ini.